Kata-kata Ini Bisa Merusak Karier Anda di Dunia Kerja
VIVA.co.id – Dunia kerja tentunya berbeda dengan dunia saat kita masih mencicipi bangku sekolah atau perguruan tinggi. Ada beberapa hal kecil yang bisa memengaruhi penilain rekan kerja terhadap diri Anda. Bagi kaum hawa, biasanya dinilai dari tutur bahasa mereka.
Menurut Melody J. Wilding, seorang ahli karier, yang dikutip dari Telegraph, perempuan biasanya cenderung mendapat kritikan karena kebiasaannya dalam berbicara bisa mendapat konotasi negatif dari rekan kerja. Berikut kata atau frasa yang harus dihindari di dunia kerja.
1. Cuma, agak, hanya
Kata ini menggambarkan ketidakyakinan dan tidak percaya diri. Kata ini bisa mengurangi kekuatan kalimat dan terkesan tidak meyakinkan, takut-takut. Mengurangi pemakaian kata ini akan secara tidak sadar akan meningkatkan keyakinan diri Anda.
2. Saya tidak begitu ahli, tapi...
Tidak perlu menggunkan kalimat ini ketika Anda menyampaikan sebuah ide. Kalimat ini hanya membuat rekan kerja melihat kelemahan Anda. Anda harus percaya diri dan yakin saat memberikan ide dan jangan termakan dengan energi-energi negatif.
3. Saya tidak bisa melakukannya
Ketimbang mengatakan Anda 'tidak bisa' melakukan sesuatu, mengatakan untuk 'tidak akan' melakukan adalah hal yang lebih baik. Kalimat tersebut dapat menunjukkan bahwa Anda memiliki sikap dan bisa mengambil keputusan. Jika dirasa tidak pantas atau terlalu 'keras', Anda bisa memperhalus bahasa Anda misalnya dengan mengatakan 'Saya lebih memilih mengerjakan ini, pekerjaan itu tidak akan bisa diselesaikan hari ini.'
4. Mengajukan ide dengan kalimat tanya
'Bagaimana jika kita mencoba untuk...?' kalimat ini sangatlah tidak efektif. Menyampaikan langsung ide Anda diawali dengan 'Saya rasa...' atau 'Menurut saya...' lebih baik ketimbang bertanya. Ini lebih menunjukkan bahwa Anda memiliki keyakinan dan lagi-lagi, percaya diri.
5. Terima kasih!:)
Penggunaan tanda seru yang berlebihan dan menggunakan emoji saat berhubungan dengan rekan kerja berpotensi menimbulkan kesan tidak profesional saat bekerja. Wildings mengatakn bahwa perempuan cenderung menggunakan banyak tanda seru untuk memperhalus bahasa dan memperlihatkan ketertarikan mereka. Namun, di dunia kerja, di dunia profesional tindakan demikan tidak tepat dilakukan.
6. Bisa diterima tidak?
Orang tidak akan berpikir dua kali mengenai ide atau pendapat Anda sampai Anda menanyakan hal tersebut pada mereka. Pertanyaan seperti ini dapat memperlihatkan rasa tidak yakin dan tidak percaya diri. Cobalah mengganti kalimat ini dengan menanyakan pendapat mengenai ide atau pendapat yang Anda berikan.
(ren)