Lima Tanda Anak Diperlakukan Kejam
- Pixabay
VIVA.co.id – Sangat susah berpikir bahwa masih ada orang yang tega menyakiti anak, namun setiap tahun kasus ini meningkat dengan tajam. Sayangnya, masih banyak jumlah kasus ini yang di biarkan saja tanpa ada tindakan.
Pelecehan anak pada dasarnya melibatkan tindakan orang dewasa atau bahkan anak-anak lainnya yang mungkin bisa menyebabkan terluka dan kerusakan anak secara fisik, seksual atau emosional. Bahkan, mengabaikan hal ini adalah bentuk dari pelecehan anak.
Dalam beberapa kasus orang yang berlaku kejam adalah orang yang dikenal dekat dengan sang anak, bisa saudara, pengasuh bayi, atau mungkin tetangga.
Berikut tanda anak Anda diperlakukan kejam, seperti dilansir laman Boldsky.
Menghindari orang yang berlaku kejam
Jika seorang anak tanpa alasan bersikeras untuk menghindari orang tertentu, maka itu adalah isyarat pertama Anda sebagai orangtua untuk tahu bahwa anak diperlakukan kejam oleh seseorang.
Menangis tanpa alasan
Jika anak Anda menangis tanpa alasan dan menolak dibawa ke tempat teman, tempat penitipan anak, sekolah, atau tempat lainnya, maka Anda harus hati-hati. Ada alasan tertentu anak menjadi seperti itu, Anda harus mendalami masalah ini untuk mengetahuinya.
Bekas luka atau memar
Jika Anda menemukan anak pulang ke rumah dengan tanda bekas luka atau memar, ini bisa menjadi tanda anak Anda diperlakukan dengan kejam dan harus ditangani langsung.
Gejala aneh
Menjadi takut saat tidur, kehilangan nafsu makan, tiba-tiba menjadi protektif terhadap anak-anak lain atau bersikap kekanakan, juga merupakan gejala yang menunjukkan bahwa anak Anda pernah diperlakukan kasar.
Menyendiri
Jika anak Anda tiba-tiba ingin sendiri terlalu banyak, maka Anda harus melindungi terus anak Anda. Hal ini bisa saja anak Anda telah di perlakukan kasar atau kejam oleh seseorang.