Kue Ini Populer di FB, Di-share Hingga Ratusan Ribu Kali
Selasa, 8 Desember 2015 - 06:03 WIB
Sumber :
- Facebook / Lisa
VIVA.co.id
- Saat membeli kue ulang tahun untuk teman di toko kue, apa yang Anda harapkan? Tentunya sebuah kue enak, yang hiasannya cantik bukan? Namun hal itu tampaknya tak terjadi pada Lisa Sarber Aldrich.
Dikutip dari
Huffington Post
, beberapa hari lalu saat membeli kue ulang tahun untuk temannya yang bernama Mandy, ia kaget saat mendapati ternyata hiasan kue yang ia pesan, punya tulisan tidak rapi, seperti belok-belok. Namun Lisa yang selalu punya pikiran positif, tidak merasa keberatan tentang hal itu.
Ia berpikir, pasti chef kue yang membuatnya sedang teledor, maka hasil hiasan kuenya tak rapi. Namun itu tak mengapa, bukan masalah besar baginya. Ia malah berpikir, Mandy sang teman, pasti malah akan tertawa senang melihat kue bawaannya.
Namun saat akan membayar kue itu di kasir, ia mendapat informasi, bahwa karyawan toko kue yang menghias kue untuknya, adalah seorang gadis autis. Mengetahui hal itu, Lisa bertambah merasa kue yang ia dapatkan spesial. “Lagi pula pada saat itu, saya harus buru-buru datang ke pesta teman,” ujarnya.
Saat ia unggap foto ini di Facebook atau FB sambil menjelaskan siapa orang yang membuatnya, ternyata ada ratusan orang memberi like, bahkan men-share foto itu hingga lebih dari 150.000 kali. Menurut Lisa, banyak orang tersentuh dengan hasil karya kue ini, sehinga mereka membagikan foto itu ke teman yang lain.
Baca Juga :
Unik, Diciptakan Parfum Aroma Kucing Kesayangan
Baca Juga :
Demi Perdamaian, Gadis Ini Beri Pelukan Gratis
Ia berpikir, pasti chef kue yang membuatnya sedang teledor, maka hasil hiasan kuenya tak rapi. Namun itu tak mengapa, bukan masalah besar baginya. Ia malah berpikir, Mandy sang teman, pasti malah akan tertawa senang melihat kue bawaannya.
Namun saat akan membayar kue itu di kasir, ia mendapat informasi, bahwa karyawan toko kue yang menghias kue untuknya, adalah seorang gadis autis. Mengetahui hal itu, Lisa bertambah merasa kue yang ia dapatkan spesial. “Lagi pula pada saat itu, saya harus buru-buru datang ke pesta teman,” ujarnya.
Saat ia unggap foto ini di Facebook atau FB sambil menjelaskan siapa orang yang membuatnya, ternyata ada ratusan orang memberi like, bahkan men-share foto itu hingga lebih dari 150.000 kali. Menurut Lisa, banyak orang tersentuh dengan hasil karya kue ini, sehinga mereka membagikan foto itu ke teman yang lain.
Baca Juga :
Simpan Banyak Uang Emas, Kakek Ini Mengaku Jenderal Sudirman
Anda percaya?
VIVA.co.id
16 Desember 2015
Baca Juga :