Menikmati Kencan dengan F4 di Hanai Yori Dango Kafe Jepang

Kafe Unik di Jepang
Sumber :
  • Rocket News 24
VIVA.co.id
The People's Cafe, Menu Lezat Harga Mahasiswa
- Kisah pria tampan dan kaya, F4 tentu tidak asing lagi. Serial yang juga pernah dibuat dalam versi Taiwan dan Korea ini kini bisa diajak sebagai teman berkencan di Tokyo, Jepang.

Jepang Hadirkan Kafe Bertema Serial Komik Detective Conan

Kesuksesan tokoh F4 yang diangkat dari manga Hanai Yori Dango dalam drama yang pernah dibuat dalam versi Korea dan Taiwan, menginspirasi diciptakannya Hanai Yori Dango Kafe yang didirikan di Shibuya, Tokyo.
Menikmati Sajian Kopi Ala Negeri Paman Sam


Seperti dilansir dari laman
Rocketnews24,
kafe ini merupakan hasil kolaborasi dengan Sweet Paradise. Sweet Paradise adalah jaringan toko yang khusus bergerak dalam bidang makanan pencuci mulut dan juga makanan ringan lain seperti salad dan pasta.


Sejak 9 Oktober, Shibuya Parco, cabang dari Sweet Paradise menyajikan pria-pria tampan F4 kedalam daftar menu. Seperti Paket Okonomiyaki Tsukasa (Tsukasa adalah pemimpin F4) dan Eclair Strawberi dan Blueberry Rui (pemain biola).


Kemudian Menu set Sojirou Anmitsu (termasuk di dalamnya es krim teh hijau, kacang merah manis, dan buah), untuk menu Udang Akira dan salad alpukat, dibumbui dengan minyak zaitun dan yogurt di atasnya.


Minuman latte juga tersedia dengan nama Tsukasa cafe latte, Rui cafe mocha, Sojiro matcha latte atau Akira black tea latte. Selain menu-menu yang diberi nama sesuai karakter F4, juga terdapat menu macaron dengan wajah anggota F4 tercetak di atasnya yang bisa dibawa pulang.


Kelebihan lain kafe ini adalah, tempat ini cocok bagi mereka yang gemar melakukan selca karena terdapat papan berukuran besar dengan gambar anggota F4 berukuran besar dalam bentuk 3D.


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya