Cicipi Sop Buntut Bakar Ala Chef Charly Caplin Resto

Sop buntut bakar ala Charly Caplin Resto
Sumber :
  • VIVA.co.id/Diki Hidayat (Garut)
VIVA.co.id
- Sop buntut menjadi makanan yang sangat enak terutama bagi para penikmat kuliner. Banyak menu sop buntut yang disediakan restoran terkenal, dan kebanyakan cara penyajianya dengan dikuah karena namanya sop. 

Akan tetapi, ada menu Sop Buntut dengan cara disajikan berbeda, tidak disatukan dengan sop layaknya menu sop buntut akan tetapi buntutnya disajikan dengan dibakar, namun masih tetap disediakan kuah.

Menurut Chef Riky Lazuardi, Chef Carli Caplin Resto, Garut, Jawa Barat, sop buntut bakar ini khas dan beda dari sop buntut yang biasa disajikan. Tidak hanya cara penyajianya yang beda, racikan bumbunya pun khas sehingga beda dari biasanya karena dikombinasi dengan resep Eropa.

"Ada racikan bumbu yang beda dengan biasanya karena di-combine dengan khas Eropa," ungkapnya, Kamis, 15 Oktober 2015.

Untuk komposisinya sendiri menggunakan buntut sapi seberat 200 gram. Dan yang paling uniknya lagi adalah saosnya, saos sengaja dibuat dari buntut itu sendiri yang dimasak sehingga ada cita rasa berbeda.
Es Krim Candy Kribo, Improvisasi Sebuah Restoran di Garut

"Saosnya yang unik, saos dibakar dari buntutnya sendiri sehingga cita rasanya beda," ungkap Riky.
Sehatnya Lumpia Mini Beku Asal Garut

Riky melanjutkan, sop buntut bakar ala Carli Caplin ini cocok dinikmati dengan segelas Poccado Oreo yang berbahan alpukat dan dicampur dengan Oreo.
Mencicipi Cita Rasa Unik Pizza Rempong

"Untuk menikmatinya sangat mudah dan terjangkau hanya seharga Rp44ribu sudah dikasih nasi dan kuah sop," katanya.
Curug Sanghyang Taraje, Garut

Curug Sanghyang Taraje, Legenda Sangkuriang Versi Garut

Curug ini mampu mengundang para petualang untuk menjajal.

img_title
VIVA.co.id
11 Februari 2016