Tergiur Nikmatnya Jajanan Pasar Khas Kepulauan Riau
Minggu, 17 Mei 2015 - 21:19 WIB
Sumber :
- VIVA.co.id/Riska Herliafifah
VIVA.co.id
- Indonesia dengan ragam bahasa dan budaya, seakan tidak pernah kehabisan bahan untuk mengembangkan potensi yang dimiliki. Salah satunya adalah kuliner yang bisa menjadi daya tarik untuk wisatawan.Â
Dari berbagai macam pulau dan provinsi yang ada di Indonesia, salah satu daerah yang dikenal dengan pesisir pantainya, ternyata menyimpan cita rasa kuliner yang tidak biasa.Â
Kepulauan Riau misalnya, memiliki camilan tradisional yang menggugah selera. Berikut tiga jajanan pasar khas Kepulauan Riau yang berhasil dirangkum VIVA.co.id dari acara Festival Kuliner Kepulauan Riau di Mall of Indonesia, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu, 17 Mei 2015:
Kue pulut
Baca Juga :
Pesan Makanan Kini Hanya dengan Sentuhan Jari
Kue ini berbentuk bulat pipih yang berisikan parutan kelapa ditambah gula merah. Tekstur kue pulut cenderung kenyal dan empuk sangat memanjakan lidah Anda.
Kue bakar
Kue ini teksturnya kenyal, hampir mirip dengan pulut. Bedanya, kue bakar tidak memakai taburan tepung di luarnya. Kue bakar rasanya manis dan cocok untuk disantap bersana teh hangat.
Gorengan
Gorengan memang sudah biasa menjadi camilan masyarakat Indonesia. Namun di Kepulauan Riau, ada berbagai macam olahan laut yang dibuat menjadi gorengan. Seperti bakso sotong, bakso ikan, cakwe ikan, dan ohyam sejenis ayam.
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
Gorengan