Semarak Ramadan di Serang, Kuliner Lokal Jadi Daya Tarik Wisata
- ist
Jakarta, VIVA – Dalam rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadan 1446 H, PT. Anggana Catur Prima melalui brand Koepoe Koepoe menyelenggarakan rangkaian kegiatan bertajuk Bazar dan Aksi Berbagi Takjil, yang dipusatkan di Masjid Ats Tsauroh, Serang, Banten. Kegiatan ini berlangsung selama sebulan penuh, mulai dari 1 hingga 30 Maret 2025, dengan menghadirkan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) lokal sebagai upaya mendukung geliat ekonomi daerah sekaligus menyemarakkan suasana Ramadan.
Acara ini mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Provinsi Banten. Gubernur Banten, Andra Soni, hadir secara langsung untuk membuka acara sekaligus memberikan semangat kepada para pelaku UMKM yang terlibat. Dalam sambutannya, beliau menekankan bahwa kegiatan semacam ini memiliki peran strategis dalam mendukung perekonomian lokal, khususnya di bulan Ramadan yang penuh berkah. Scroll lebih lanjuta ya.
"Acara ini menjadi ajang yang sangat baik untuk mendorong pertumbuhan ekonomi daerah dan Koepoe Koepoe juga berperan aktif dalam mendukung UMKM lokal Serang di bidang kuliner. Selain itu, bazar ini memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk berbuka puasa dengan menu takjil yang berkualitas," ujar Andra Soni.
Bazar Ramadan ini menampilkan puluhan stand dari berbagai UMKM kuliner di wilayah Banten. Berbagai jenis makanan, khususnya takjil dan menu berbuka puasa, ditawarkan kepada masyarakat. Selain menjadi wadah promosi bagi UMKM, bazar ini juga dikemas sebagai daya tarik wisata kuliner yang diharapkan mampu menarik minat pengunjung dari berbagai kalangan.
CEO PT. Anggana Catur Prima, Harry Wijaya, menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat memberikan kontribusi nyata bagi penguatan ekonomi lokal, sekaligus memosisikan Serang sebagai destinasi kuliner selama Ramadan.
"Ini adalah event pertama yang kami selenggarakan, dan kami berharap dapat memberikan dampak positif bagi ekonomi lokal serta menjadi ajang promosi bagi UMKM. Kami juga ingin menjadikan acara ini sebagai destinasi wisata kuliner di Kota Serang," kata Harry Wijaya.
Acara Baking di Semarang
- ist
Senada dengan hal tersebut, Marketing Manager PT. Anggana Catur Prima, Bapak Andry, menambahkan bahwa acara ini juga dimanfaatkan untuk memperkenalkan produk-produk Koepoe Koepoe kepada pelaku usaha setempat dan mendorong minat masyarakat terhadap produk lokal.
Selain bazar, Koepoe Koepoe juga menyelenggarakan kegiatan Baking Demo bertema Kreasi Kuliner Koepoe Koepoe, yang digelar di Gedung PKK Kota Serang. Kegiatan ini menghadirkan ratusan pengusaha UMKM serta para kader PKK UP2K (Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga). Turut hadir dalam acara tersebut Ibu Arfina Rustandi, Ketua Penggerak PKK Kota Serang sekaligus Ibu Wali Kota Serang.
Kegiatan baking demo ini bertujuan untuk mendorong pengembangan usaha rumahan melalui inovasi dalam bidang kuliner. Salah satu kreasi yang diperkenalkan dalam kegiatan tersebut adalah Jejorong Strawberry dan Jejorong Pandan, dua sajian khas Kota Serang yang telah dimodifikasi menggunakan Perisa Pasta Koepoe Koepoe, sebuah bahan tambahan pangan multifungsi 3in1 yang memberikan aroma, rasa, dan warna pada makanan maupun minuman.
"Dengan adanya kegiatan baking demo ini, diharapkan para pengusaha UMKM dan juga Kader PKK UP2K bisa mengembangkan kreasi bisnis kuliner yang membuat UMKM Kota Serang bisa “naik level” bersama produk Koepoe Koepoe," ujar Ryan Iga Septiawan, selaku Brand Manager.