Resep Sambal Cabe Ijo Anti Gagal Ala Chef Devina, Pedasnya Pas dan Nggak Pahit!
- Instagram Chef Devina
Jakarta, VIVA – Siapa sih yang bisa menolak kelezatan sambal cabe ijo? Sambal satu ini selalu punya tempat spesial di hati pecinta masakan Indonesia. Warnanya yang hijau segar, aroma khasnya yang menggoda, dan rasa pedas yang tidak terlalu menyengat, membuat sambal ini cocok disandingkan dengan berbagai hidangan.
Misalnya, hidangan ayam goreng, ikan bakar, hingga sekadar telur dadar dan nasi hangat, semuanya jadi lebih nikmat dengan cocolan sambal cabe ijo.
Untuk membuat sambal cabe ijo pun mudah. Meski tampaknya sepele dan mudah, rupanya, banyak orang gagal membuat sambal ijo karena tidak tahu teknik merebus cabai yang benar, atau salah menyeimbangkan rasa asam, manis, dan gurih.
Ada trik khusus agar warna sambal cabe ijo tetap cantik dan rasanya tidak pahit. Kuncinya adalah memilih bahan yang segar. Sebab itu, penting mengikuti resep dari sumber yang terpercaya.
Nah, salah satu resep sambal cabe ijo yang viral dan banyak dicoba oleh para ibu-ibu hingga pecinta masak di rumah adalah dari Chef Devina Hermawan. Mengutip dari Instagram Chef Devina, berikut resep sambal cabe ijo yang rasanya pas, warnanya cerah, dan teksturnya sempurna.
Resep ini juga dilengkapi dengan tips agar sambal tidak terlalu berminyak dan tetap tahan lama! Yuk disimak!
Resep Sambal Cabe Ijo ala Chef Devina
Bahan-bahan:
65 gr cabai hijau keriting
95 gr cabai hijau
20 gr cabai rawit hijau
1 L air
1 sdt baking soda
1 sdt garam
10 siung bawang merah
7 siung bawang putih
Bahan lainnya:
1 sdt garam
1 sdt kaldu jamur
½ sdm gula pasir
1-2 buah tomat hijau, iris
5 lembar daun jeruk
150 ml minyak
Pelengkap:
Nasi putih hangat
Timun segar
Telur dadar
Cara Membuat
1. Didihkan air, masukkan cabai hijau keriting, cabai hijau, cabai rawit, baking soda, dan garam, lalu rebus selama 5 menit. Masukkan bawang merah dan bawang putih pada 2 menit terakhir.
2. Angkat cabai dan bawang, masukkan ke ulekan, ulek kasar.
3. Panaskan minyak, tumis daun jeruk dan tomat iris sebentar hingga harum.
4. Masukkan cabai yang sudah diulek, tambahkan garam, kaldu jamur, dan gula pasir, lalu masak sebentar hingga bumbu meresap.
5. Sajikan sambal cabe ijo bersama nasi hangat, timun, dan telur dadar.
Itu dia resep sambal cabe ijo ala Chef Devina. Gampang banget kan? Yuk coba di rumah, dijamin sambalnya bikin nagih!