Resep Gehu Pedas ala Chef Devina, Camilan Renyah yang Pas untuk Menu Buka Puasa

Ilustrasi gehu pedas
Sumber :
  • Instagram

Jakarta, VIVA – Di bulan Ramadan, gorengan selalu menjadi salah satu camilan favorit untuk berbuka puasa. Setelah seharian menahan lapar dan haus, menyantap makanan yang gurih dan renyah, tentu sangat menggugah selera. 

Resep Sayur Asem Khas Sunda yang Segar dan Lezat, Cocok untuk Menu Makan Siang Bersama Keluarga

Salah satu gorengan yang bisa menjadi pilihan adalah gehu pedas, yaitu tahu isi sayuran yang dibalut tepung renyah dengan sensasi pedas yang nikmat.

Gehu pedas ini tidak hanya lezat, tetapi juga mengenyangkan dan mudah dibuat di rumah. Kombinasi tahu pong yang renyah di luar serta isian sayuran yang gurih dan pedas di dalam, membuat camilan ini cocok disajikan bersama teh manis hangat atau es teh. 

Satgas Ramadan Idulfitri 2025, Pengguna MyPertamina meningkat

Ditambah, dengan cabai rawit utuh sebagai pelengkap, sensasi pedasnya dijamin bikin ketagihan! Selain rasanya yang enak, membuat gehu pedas sendiri juga lebih sehat dan higienis dibandingkan membeli di luar.

Anda bisa menyesuaikan tingkat kepedasan serta memilih bahan-bahan yang lebih segar. Proses pembuatannya pun tidak sulit dan tidak membutuhkan banyak waktu, sehingga bisa disiapkan dengan cepat menjelang waktu berbuka.

Belajar Masak? Simpan Dulu Video Resep TikToknya

Mengutip dari Instagram Chef Devina Hermawan, berikut resep gehu pedas yang bisa Anda coba sebagai menu buka puasa di rumah. Resep ini cukup untuk 13 buah gehu, cocok untuk dinikmati bersama keluarga atau teman-teman saat berbuka puasa.

Resep Gehu Pedas

Bahan:

13 pcs tahu pong

Bahan Bumbu Halus:

6 siung bawang putih, potong
6 siung bawang merah, potong
4 buah cabai merah keriting, rebus
60 ml minyak

Bahan Lainnya:

225 gr kol, iris
70 gr wortel, iris
100 gr taoge
50 gr cabai rawit merah
½ sdm kaldu ayam bubuk
1 ½ sdm gula pasir
½ sdm garam
2 sdm air
Penyedap/MSG (opsional)

Bahan Pelapis Basah:

75 gr tepung terigu protein sedang
25 gr tepung beras
25 gr maizena
½ sdt garam
½ sdt kaldu ayam bubuk
1/8 sdt merica
¼ sdt baking powder
175 ml air

Cara Membuat

1. Di dalam blender, masukkan bawang merah, bawang putih, cabai merah keriting rebus, dan minyak, lalu haluskan.

2. Tumis bumbu halus hingga harum, lalu cincang kasar cabai rawit merah menggunakan blender.

3. Masukkan cabai rawit merah ke dalam tumisan, aduk sebentar, lalu tambahkan kol dan wortel. Tumis sebentar.

4. Tambahkan kaldu ayam bubuk, gula pasir, garam, dan air. Aduk rata, kemudian masukkan taoge. Masak sebentar, lalu sisihkan dan biarkan dingin.

5. Di dalam mangkuk, campurkan tepung terigu, tepung beras, maizena, baking powder, garam, kaldu ayam bubuk, dan merica. Aduk rata, lalu tuang air sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga menjadi adonan pelapis yang cukup cair.

6. Masukkan isian gehu yang sudah dingin ke dalam plastik segitiga, lalu isi tahu dengan campuran tersebut. Celupkan tahu ke dalam adonan pelapis basah.

7. Panaskan minyak, lalu goreng tahu dalam minyak panas dengan api sedang hingga berwarna keemasan dan renyah. Tiriskan.

8. Gehu pedas siap disajikan!

Nikmati gehu pedas ini sebagai teman berbuka puasa yang renyah dan gurih. Tambahkan cabai rawit untuk sensasi pedas ekstra atau sajikan dengan saus sambal favorit. Selamat mencoba!

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya