Rekomendasi Kuliner Weekend, Sop Iga Raja Cobek Cikarang Diskon 30 Persen
- Instagram @puyoandbolu
VIVA Kuliner – Sop iga menjadi menu sederhana yang bisa dinikmati segala usia. Kuah beningnya terasa ringan di lidah dan memberikan sensasi menyegarkan ketika disantap. Ditambah rasa kaldu kuahnya yang kental membuat hidangan ini selalu dirindukan.
Meski terlihat sederhana, membuat sop iga butuh trik tersendiri. Apalagi kalau bukan membuat dagingnya terasa empuk ketika dikunyah. Selain itu, memeprtahankan rasa kaldu di kuahnya yang gurih juga butuh racikan khusus.
Sebelum membuat sop iga, kunci yang utama adalah memilih bagian iga yang terbaik. Iga yang diambil dari bagian atas atau punggung adalah bagian yang berkualitas tinggi.
Bagian ini memiliki daging yang lebih baik dan tulang yang besar. Iga dari bagian ini juga lebih empuk sehingga cocok untuk dibakar atau dipangang tanpa harus dimasak dahulu.
Untuk membuat dagingnya empuk ketika dimakan, berikut beberapa tips yang dirangkum VIVA dari berbagai sumber.
Rebus dengan jeda
Pertama, Anda bisa merebus air di panci hingga mendidih. Setelah itu, masukkan iga lalu tutup dan masak selama lima menit. Kemudian, matikan kompor dan diamkan iga dalam panci selama 30 menit. Lalu, rebus kembali dengan api besar selama 7 menit. Bersihkan kotoran dari air rebusan, iga pun siap diolah.
Rebus dua kali
Anda bisa merebus terlebih dahulu iga selama lima menit, kemudian buang airnya lalu cuci iga dengan air dingin. Kemudian, untuk perebusan kedua, didihkan air dan masukkan iga lalu rebus selama 1,5 jam dengan panci tertutup.
Menggunakan panci presto
Rebus terlebih dahulu iga dalam air mendidih hingga kotorannya keluar. Kemudian ganti airnya dan rebus menggunakan panci presto selama 45 menit.
Jika Anda ingin mendapatkan kuah sop yang bening jernih, Anda bisa memasukkan iga yang sudah diblansir sebelumnya dalam air mendidih. Rebus iga dalam api kecil kemudian buang semua lemak, busa dan kotoran yang mengapung ke permukaan kuah.
Menyantap kuliner sop iga untuk mengisi libur akhir pekan bisa menjadi kegiatan menyenangkan bersama keluarga. Salah satu destinasi yang bisa dicoba adalah rumah makan Raja Cobek Cikarang.
Rumah makan yang berlokasi di Jalan Inspeksi Kalimalang No 91 Cibatu, Cikarang Selatan ini sedang mengadakan promo untuk menu Sop Iga Khas Raja Cobek. Ada diskon 30 persen untuk seporsi sop iga yang segar, dari harga Rp45.000 menjadi Rp30.000.
Caranya pun mudah, Anda hanya perlu memberi ulasan menarik dan memberi bintang 5 di Google. Jangan kelewatan, promo ini akan berlangsung dari Januari hingga Maret 2023.