Menu Recommended di Karen's Diner The 'I Want to See the Manager' Karen

Menu di Karen Dinner
Sumber :
  • VIVA.co.id/Rizkya Fajarani

VIVA Kuliner  – Karen's Diner kini tengah menjadi perbincangan banyak orang di media sosial karena konsep pelayanannya yang berbeda dari restoran lainnya. Jika biasanya para pegawai dilatih untuk memberikan pelayanan terbaik, Karen's Diner justru melayani pelanggannya dengan bermalasan hingga memaki dan menyuruh pelanggannya mengambil makanan sendiri.

Layanan yang bikin Pelanggan Ketagihan Terungkap

Berlokasi di Buya House, Jalan Panglima Polim, Karen's Diner berkolaborasi dengan Bengkel Burger dan menghadirkan berbagai aneka makanan yang menggugah selera. Scroll untuk simak artikel selengkapnya di bawah ini.

Ada empat kategori makanan yang disediakan oleh Karen's Diner yaitu Karen's Signature, Bengkel's Signature, Bites & Whatever, serta pasta. Dari berbagai menu yang ditawarkan, menu yang direkomendasikan adalah The 'I Want to See the Manager' Karen yang dibandrol dengan harga Rp 140000.

KAI Amankan Barang Penumpang Tertinggal Senilai Rp11,4 Miliar Selama 2024

The 'I Want to See the Manager' Karen adalah menu burger yang memiliki 2 patty daging wagyu, 2 lembar keju Swiss, Beef bacon, letuce, acar, dan saus mustard BBQ manager. 

Burger yang satu ini memiliki visual yang sangat menggugah selera dengan penampakan daging yang sangat tebal. Dalam satu set menu, burger ini disajikan bersama kentang goreng dan saus sambal.

Ada Kejutan dari Telkomsel untuk Pelanggan Setia

Cara makan burger yang tepat adalah memegangnya dengan kedua tangan dan langsung menggigitnya. Namun, dengan ukuran burger yang sangat tebal ini, melahapnya dengan cara seperti itu akan sulit dilakukan.

Tak perlu khawatir karena disediakan juga alat makan berupa garpu dan pisau yang bisa diminta kepada para Karen. Akan tetapi, siap-siap mendapatkan perlakuan menyebalkan dari para pelayan, seperti melempar alat makan tersebut ke atas meja atau menaruhnya di tempat lain dan menyuruh pelanggan mengambilnya sendiri. 

Soal rasa, burger termahal di Karen's Diner ini jelas sangat nikmat. Dagingnya yang empuk dan tebal, sayuran yang masih segar, rasa keju, hingga saus BBQ dipadukan dengan sangat sempurna. 

Secara pribadi, apabila daging patty dibuat lebih juicy dan keju yang meleleh mungkin akan meningkatkan cita rasa dari burger tersebut. The 'I Want to See the Manager' Karen menjadi menu yang cocok dipesan untuk orang-orang yang menyukai jenis burger dengan sayuran.

Selanjutnya, tekstur daging juga sangat lembut meskipun dengan ukuran yang sangat tebal. Sayangnya, bagian roti perlu dipanggang lebih lama agar aroma panggangan dan tekstur krispi lebih terasa.

Dengan harga Rp140.000, menu yang satu ini sangat worth it untuk dipesan. Bagi pelanggan yang tidak bisa makan banyak, bisa berbagi dengan partner yang diajak karena porsi burger yang cukup besar dan sangat mengenyangkan. 

Setelah memakan burger dengan daging setebal itu, rasanya tenggorokan akan kembali segar dengan minuman bersoda. 

Ilustrasi harga pangan, cabai hingga bawang.

Daftar Harga Pangan 26 November 2024: Beras, Bawang, hingga Telur Ayam Naik

Harga komoditas pangan seluruhnya terpantau mengalami kenaikan. Komoditas ini seperti beras, bawang, cabai, daging, telur ayam, gula konsumsi, hingga minyak goreng.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024