6 Makanan yang Paling Dibenci Turis Asing, Padahal Rasanya Sangat Lezat

jengkol.
Sumber :
  • U-Report

VIVA Lifestyle – Ada beberapa makanan Indonesia yang sangat dibenci oleh turis asing padahal memiliki rasa yang enak. Seperti diketahui, Indonesia adalah salah satu negara yang dikenal mempunyai ratusan jenis makanan khas yang mendunia dan beberapa disukai oleh turis asing. Tapi sayang, beberapa makanan Indonesia ini malah tidak disukai oleh turis asing. 

Ini 3 Rekomendasi Destinasi Wisata Anti Mainstream Buat Warga Indonesia Saat Ke Malaysia

Padahal, makanan tersebut mempunyai cita rasa yang lezat dan bisa bikin ketagihan. Namun, kembali lagi pada selerang masing-masing individu, karena masyarakat asing mungkin baru pertama kali mencicipi makanan tersebut atau mempunyai cita rasa yang berbeda. Untuk itu, berikut ulasan selengkapnya yang dirangkum VIVA dari berbagai sumber. 

1. Jeroan

Siswa Protes Dapat Potongan Lengkuas di Menu MBG, Netizen: Ini Kesalahan Teknis, Jangan Apa-apa Lapor Presiden

Jeroan

Photo :
  • U-Report

Jeroan hewan, seperti ayam, sapi, maupun kambing adalah salah satu makanan yang cukup banyak digemari oleh masyarakat Indonesia. Jeroan ini dapat dijadikan sebagai makanan utama maupun pendamping, bergantung dengan jenis penyajiannya. 

Firhan MCI Jadi Private Chef Inul Daratista, Bocorin Gak Ada Bahan Makanan Murah di Dapurnya

Bahkan, sejumlah orang menganggap bahwa jeroan hewan ini tidak bagus untuk kesehatan seseorang. Karena hal tersebut, masyarakat asing pun tidak menyukai makanan satu ini. Mereka juga belum banyak mengetahui lauk pauk di Indonesia yang lezat. 

2. Durian

Yuk Kita Berburu Durian di Singapore

Photo :
  • Tangkapan Layar: Instagram

Menjadi negara tropis, Indonesia memiliki tanah subur yang dapat ditanami oleh berbagai jenis tumbuhan, salah satunya adalah buah-buahan. Masuk dalam salah satu jenis buah tropis, durian banyak dibudidayakan di Indonesia. 

Buah yang satu ini bahkan menjadi favorit sebagian masyarakat Indonesia, tapi tidak untuk turis asing. Mereka menganggap bahwa rasa buah satu ini cukup aneh dan kadang ada pula yang berpendapat bahwa tekstur durian tidak cocok untuk lidah mereka. 

Ilustrasi petai.

Photo :
  • U-Report

Pete atau petai ini adalah salah satu pelengkap makanan yang cukup banyak digemari di Indonesia, terutama di wilayah pedesaan. Namun, petai menjadi salah satu makanan yang tidak disukai oleh turis asing. Hal ini karena turis asing tidak biasa dengan bau yang ditimbulkan oleh makanan satu ini. 

jengkol.

Photo :
  • U-Report

Makanan yang banyak ditemukan hampir di seluruh penjuru Tanah Air ini juga tidak cocok dengan lidah turis asing. Alasan utamanya adalah baunya yang sangat menyengat. Sama seperti petai atau durian, kebanyakan dari turis asing ini tidak suka dengan makanan yang memiliki bau kuat. 

Nasi Padang

Photo :
  • U-Report

Restoran Padang banyak buka di sejumlah negara, tapi masih ada yang tidak menyukai makanan satu ini. Padahal, rendang dari Padang sudang terkenal dan mendapatkan pengakuan internasional. Jika ditelusuri kebanyakan turis tidak suka makanan nasi Padang lantaran masakannya yang terlihat tidak fresh. 

Ceker ayam.

Photo :
  • U-Report

Ceker merupakan salah satu makanan khas Indonesia. Ada berbagai macam olahan ceker di zaman milenial ini. Mulai dari sup ceker, ceker mercon, ceker super pedas, dan lain sebagainya. Tentu saja semua jenis makanan berbahan dasar ceker ini sangat menggoda dan sangat lezat. 

Namun, hal tersebut tidak berlaku untuk turis asing yang bertandang ke Indonesia. Banyak dari mereka yang menganggap bahwa ceker adalah makanan yang kurang bersih karena terbuat dari kaki ayam dan dinilai kurang bergizi.  

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya