Kumpulan Resep Masakan dari Bahan Alam Tak Lazim, Berminat Coba?

Bakwan Bunga Lempuyang
Sumber :
  • YuouTube

VIVA Kuliner – Mungkin lazimnya makanan terbuat dari bahan-bahan yang umum kita dengar seperti biji cokelat, biji cabai, kangkung, kemangi dan masih banyak lagi. Namun ternyata ada juga masakan tak lazim yang terbuat dari bahan yang ada di alam yang dirasa kurang lazim dinikmati oleh banyak orang. 

Resep Sempol Ayam Khas Malang yang Lezat dan Mudah Dibuat di Rumah

Bahkan mungkin banyak dari kamu juga yang belum mengetahuinya. Maka dari itu, pada kali ini akan diberikan sejumlah resep masakan tak lazim dari bahan yang diambil di alam dan tidak umum dimakan. Misalnya seperti bunga lempuyang hingga kulit salak. 

Yuk, simak, scroll ke bawah!

William Wongso Bocorkan Rahasia Kelezatan Masakan Nusantara yang Tetap Ramah Kesehatan

1. Resep bakwan bunga lempuyang

Bakwan Bunga Lempuyang

Photo :
  • YuouTube
RESEP: Nasi Goreng Chicken Sesame Oil Lezat Ala Chef Andri, Cocok Buat Bekal

Resep by Emak Enah

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • Bunga lempuyang
  • Bawang putih
  • Bawang merah
  • Cabai 
  • Secukupnya garam
  • Penyedap rasa
  • Seledri, iris
  • Telur
  • Secukupnya air
  • Tepung terigu
  • Tepung beras

Langkah-langkah untuk membuat:

  1. Kupas bunga lempuyang agar terpisah dari batangnya 
  2. Cuci bersih bunga lempuyang yang sudah dikupas sampai lendirnya hilang
  3. Haluskan bumbu 
  4. Masukkan bumbu yang sudah dihaluskan ke dalam tepung terigu yang sudah dicampur dengan tepung beras, lalu aduk sampai merata
  5. Masukkan juga penyedap ke dalam adonan, masukkan irisan daun seledri
  6. Masukkan telur ke dalam adonan dan tambahkan air secukupnya, aduk hingga merata
  7. Setelah semua bahan tercampur rata, masukkan bunga lempuyang
  8. Goreng adonan bakwan di minyak panas hingga berwarna kuning kecokelatan
  9. Jika sudah matang, angkat dan sajikan hangat-hangat

2. Resep Tumis Kadedemes

Resep Tumis Kadedemes

Photo :
  • Cookpad/Isnawati

Resep by Isnawati

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

(Untuk 300 gr)

  • 150 gr kulit singkong (hanya bagian yang putih)
  • 150 gr kol (iris kasar)
  • 3 buah cabai merah keriting (iris)
  • 1 sdt gula Jawa
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu jamur

Bumbu Halus:

  • Bawang merah
  • Bawang putih
  • Tomat
  • Kencur

Langkah-langkah untuk membuat:

  1. Kupas singkong, ambil bagian kulit yang putihnya. Cuci bersih, rendam dalam air dan tambahkan 1 sdt garam selama 2 jam.
  2. Bersihkan sisa kulit luarnya yang masih menempel.
  3. Rendam dalam air selama 24 jam.
  4. Rebus dengan metode 5,30,7. (5 menit rebus dalam air mendidih panci tertutup, matikan kompor biarkan 30 menit dalam panci tertutup, masak lagi selama 7 menit dalam panci tertutup)
  5. Setelah direbus, air rebusan akan berwarna agak merah. Buang airnya dan cuci bersih kulit singkongnya (kadedemes).
  6. Iris kadedemes, cabai merah keriting dan kol.
  7. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan kadedemes dan cabai, masak sebentar.
  8. Masukkan kol, masak sampai kol matang. Matikan api. Masukkan garam, kaldu jamur dan gula Jawa, aduk rata.
  9. Sajikan kadedemes sebagai lauk sayur peneman makan nasi

3. Tumis Kembang Duren

Tumis Kembang Duren

Photo :
  • Cookpad/Irene MN

Resep by Irene MN

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

(Untuk 1-2 porsi)

  • 500 gr kembang duren 
  • 3 siung bawang merah, iris halus
  • 2 siung bawang putih, geprek, cincang
  • 3 buah cabai rawit merah, iris serong
  • 2 buah tomat, iris
  • 1 btg daun bawang, iris
  • 50 ml air
  • 1,5 sdm minyak goreng untuk menumis

Bumbu :

  • 1 sdt saus tiram
  • 1/2 sdt garam

Langkah-langkah untuk membuat:

  1. Bersihkan kembang duren dari putiknya agar tidak berlendir saat direbus. Setelah itu cuci bersih. Lalu rebus sampai cukup lunak kurang lebih selama 15 menit. Kemudian tiriskan, peras kembang duren, bilas lagi dan peras sampai lendirnya hilang.
  2. Siapkan bahan-bahan lain dan panaskan minyak. Tumis bawang merah dan putih sampai agak layu, masukkan cabai rawit dan tomat.
  3. Setelah itu masukkan kembang duren dan tumis, lalu beri air secukupnya, saus tiram dan garam, koreksi rasa. 
  4. Kalau sudah pas rasanya, terakhir masukkan irisan daun bawang, aduk sebentar, matikan kompor.
  5. Sajikan hangat. 

4. Pecel Kembang Turi

Pecel Kembang Turi

Photo :
  • Cookpad/Bunda Nafisha

Resep by Bunda Nafisha

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • 1 buah pokcoy (optional)
  • 1 genggam kembang turi
  • 1/4 timun potong kecil-kecil
  • Telur rebus (optional)
  • Sambel pecel (buat sendiri/instan)

Langkah-langkah untuk membuat:

  1. Bersihkan kembang turi, buang putiknya lalu cuci sampai bersih. Rebus selama 2 menit. Rebus juga pokcoy sampai matang.
  2. Seduh sambel pecel dengan air panas. Aduk sampai mengental.
  3. Sajikan bersama sambel pecelnya.

5. Sayur Area (Batang Pisang Muda)

Sayur Area (Batang Pisang Muda)

Photo :
  • Cookpad/Sate Rembiga Rawamangun

Resep by Sate Rembiga Rawamangun

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

(Untuk 4 porsi)

  • 1 kg batang pisang muda (kepok, susu, batu, raja)
  • 8 bh cabai rawit
  • 2 bh cabai merah besar
  • 5 cangkir santan kara (sudah dicairkan)
  • 11 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih 
  • 1/2 sendok teh terasi
  • 2 ruas laos
  • 10 butir kemiri
  • 1 ruas jahe
  • 3 sendok makan minyak kelapa
  • 1 ruas kunyit
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya gula
  • 5 helai daun jeruk limau

Langkah-langkah untuk membuat:

  1. Batang pisang (yang belum berbuah) dikupas sampai bagian dalamnya yang muda, baru kemudian diiris-iris. Benang-benang batang pisang dibuang sampai habis
  2. Setelah benang-benang terbuang, batang pisang yang telah diiris diberi garam (garam kasar beryodium) sambil diremas-remas agar ares menjadi lemas dan rasa sepatnya berkurang, diperas dan dicuci dengan air bersih lalu diperas lagi
  3. Bumbu-bumbu dihaluskan sampai halus. kecuali jahe cukup digeprek saja hingga memar
  4. Bumbu-bumbu yang telah halus ditumis sampai aromanya keluar, masukkan ares sambil diaduk
  5. Terakhir masukkan santannya dan dimasak sampai masak dengan cara dipencet, jika sudah lunak artinya sdh matang

6. Teh Kulit Salak

The Kulit Salak

Photo :
  • Cookpad Nay

Resep by Nay’s Kitchen

Bahan-bahan membuat teh:

  • 250 gram kulit salak (kurang lebih dari 1 kg buah salak)
  • 500 ml A=air
  • 3 sdm teh kulit salak (yang sudah jadi, diberikan resep di bawah)
  • 2 buah gula Bbtu (@15 gram)

Langkah-langkah untuk membuat:

Cara membuat teh

  1. Cuci bersih kulit salak, lalu tiriskan dan potong kecil-kecil. Lalu jemur langsung di bawah sinar matahari hingga kering.
  2. Panaskan teflon, lalu sangrai kulit salak dengan api kecil hingga terasa ringan dan kulitnya menggulung. Angkat lalu biarkan dingin.
  3. Setelah dingin, blender kulit salak sangrai hingga menjadi butiran lebih halus. Lalu sangrai kembali di atas teflon dengan api kecil hingga benar-benar kering dan mengeluarkan aroma khas salak. Angkat, biarkan dingin lalu masukkan ke dalam wadah kedap udara.

Cara membuat wedang teh kulit salak

  1. Didihkan air, lalu masukkan teh kulit salak. Biarkan hingga warnanya kecoklatan dan mengeluarkan aroma salak yang kuat. Angkat.
  2. Siapkan gelas saji, beri gula batu di masing-masing gelas. Lalu tuang air rebusan teh kulit salak dengan cara disaring.
  3. Setelah gula batu larut, aduk rata. Wedang Kulit Salak siap dinikmati

Itulah kumpulan resep masakan tak lazim yang mungkin asing didengar dan bahkan belum pernah kamu coba sebelumnya. Semoga tulisan ini dapat bermanfaat bagi kamu yang emmbacanya. selamat mencoba!

ilustrasi minum jus

Resep Minuman Kolagen Alami, Segar dan Cuma Butuh Buah-buahan Ini!

Nah, untuk membuat minuman kolagen alami, Anda bisa mengkombinasikan jeruk, grapefruit, dan lemon. Yuk simak resepnya!

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024