Suka Keliru, Begini Cara Olah Daging Kambing yang Benar dan Sehat

Ilustrasi daging kambing.
Sumber :
  • Freepik/dashu83

VIVA Kuliner – Hari raya Idul Adha identik dengan pembagian hewan kurban, berupa daging sapi, domba atau pun daging kambing. Untuk daging kambing sendiri, memang agak sulit mengolahnya. Jika salah, daging kambing bisa berakhir alot dan memiliki bau prengus. 

Sate Klathak Pak Jede, Kuliner Yogyakarta yang Tak Boleh Dilewatkan

Lalu, bagaimana cara mengolah daging kambing yang benar dan sehat? Berikut ulasannya, dikutip dari Healthline dan siaran pers Cookpad, Senin 11 Juli 2022. 

Memotong

Ingin Daging Kurban yang Empuk dan Lembut? Intip Tipsnya dari Chef Yuda Bustara

Memotong daging kambing termasuk cara masak daging kambing agar empuk dan tidak bau. Caranya sangat mudah kamu hanya perlu memotong daging kambing secara berlawanan dengan arah serat daging. Memotongnya sesuai arah serat justru akan membuatnya sulit dikunyah.

Buang lemak

Kejebak Macet Dua Hari di Sulawesi, Ratusan Ayam Diangkut Truk Mati Lalu Dibuang ke Jurang

Membuang lemak penting sekali dilakukan. Hal ini bukan semata-mata demi kesehatan pencernaan melainkan juga bisa jadi cara masak daging kambing agar empuk dan tidak bau. 

Ilustrasi daging kambing.

Photo :
  • Pixabay/Meditations

Hal ini disebabkan karena sebagian besar aroma prengus daging kambing berasal dari lapisan lemaknya. Buang lemak berlebih yang menempel pada daging dengan mengirisnya. Agar lebih mudah, dinginkan dulu daging kambing di dalam lemari es. Jika lapisan lemak sudah beku, kamu bisa mengirisnya dengan lebih mudah.

Jangan sentuh dengan tangan kotor

Sebelum menyimpannya, jangan pernah memegang daging dengan tangan kotor. Kuman yang ada di tangan bisa berpindah ke daging dan berkembang biak di sana. Maka dari itu, biasakan mencuci tangan sebelum dan sesudah memegang daging segar.

Jangan dicuci

Saat Idul Adha tiba, banyak orang yang mendapatkan daging kurban dan memasaknya menjadi makanan yang lezat. Namun, terkadang daging kurban yang didapatkan terlalu banyak, sehingga sebagian harus disimpan di lemari es.

Sebaiknya daging tidak dicuci terlebih dahulu sebelum dimasukkan ke dalam kulkas. Sebab, mencuci daging justru akan membuat daging menjadi bau. Selain itu, air yang digunakan dalam mencuci daging bisa saja membawa bakteri, sehingga membuat daging menjadi cepat busuk. Memasukkan daging ke dalam lemari es tanpa dicuci akan membuatnya bertahan lama.

Daging kambing.

Photo :
  • Pixabay/charlottem

Sementara menurut Healthline, untuk pilihan yang lebih sehat, daging kambing bisa dimanfaatkan sebagai sumber protein pada sebagian besar resep. Memanggang, merebus dan menggoreng, adalah beberapa metode memasak yang bisa digunakan untuk menyiapkan daging kambing. 

Berbagai potongan daging kambing dapat dibagi menjadi dua teknik memasak, yaitu masak cepat atau masak lambat. Rib chops, loin chops, dan tenderloin, lebih cocok dimasak dengan cepat. 

Potongan lainnya akan bekerja dengan baik jika dimasak secara perlahan, karena dapat membantu memecah jaringan ikat yang keras, sehingga membuat tekstur daging lebih empuk dan beraroma. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya