5 Resep Sop Buah Anti Gagal, Enak, dan Mudah

Resep Sop Buah
Sumber :
  • gofood.co.id

VIVA – Resep sop buah yang enak memang menjadi "incaran" para pecinta buah. Bagaimana tidak, perpaduan rasa yang manis, gurih, sedikit asam bisa menjadi pelepas dahaga. Sop buah bisa dinikmati dengan berbagai cara, bisa sebagai makanan penutup atau dessert, sebagai makanan pembuka, sebagai cemilan, atau sebagai makanan pendamping. Konsumsi sop buah bisa bisa disesuaikan dengan selera masing - masing. 

Terpopuler: Ramalan Zodiak Warning Buat Pisces dan Capricorn, Buah yang Efektif Turunkan Berat Badan

Nah, sebelum membahas mengenai resep sop buah yang enak, mari simak terlebih dahulu apa itu sop buah.

Apa Itu Sop Buah

9 Buah yang Paling Ampuh Bakar Lemak Perut, Bisa Bikin Langsing!

Resep Sop Buah

Photo :
  • youtube.com

Sop buah adalah salah satu jenis sup, yang disiapkan dengan bahan utamanya adalah buah dan disajikan secara dingin. Buah yang dipilih biasanya disesuaikan dengan selera masing - masing, biasanya buah yang sering digunakan adalah semangka, melon, anggur, strawberry, mangga, dan lainnya. 

Mengapa 13 Buah Ini Tidak Aman Dikonsumsi Setiap Hari? Simak Penjelasannya!

Selain buah, sop buah juga biasa diisi dengan jelly, nata de coco, kolang - kaling, atau agar - agar. Biasanya, air dari sop buah juga dari sirop atau susu serta dihidangkan dengan es yang sudah diserut atau dibentuk jadi bagian kecil. 

Resep Sop Buah

Resep Sop Buah

Photo :
  • youtube.com

Pertama siapkan bahan sebagai berikut : 

Beberapa jenis buah yang ingin dicampurkan seperti semangka dan melon secukupnya. Lalu satu apel, satu mangga, 1/4 kg anggur dan 100 gram nanas. Potong-potong buah tersebut. Tambahkan alpukat ukuran besar dan keruk.

Jelly secukupnya.

Susu UHT segar sesuai selera, biasanya sebanyak 1/2 liter cukup.

Sirup kental rasa cocopandan, rasa melon atau pisang susu kira-kira 200 ml.

Es batu secukupnya.

Langkah membuat:

Siapkan mangkuk ukuran besar dan masukan buah - buahan yang telah dipotong.

Tambahkan dengan sirup dan tuangkan susu UHT. Koreksi rasa terlebih dahulu, jika kurang manis bisa tambah lagi sirup atau jika kemanisan bisa ditambah sedikit air. 

Aduk rata lalu tuangkan ke dalam gelas. Tambahkan beberapa es batu untuk menambahkan kesegaran.

Resep Sop Buah Sederhana (Tanpa Susu)

Sop buah.

Photo :
  • U-Report

Pertama siapkan bahan sebagai berikut :

200 ml air hangat

 2 sdm gula pasir

3 sdm krimer atau fiber creme

Buah nangka, alpukat, dan semangka yang sudah dipotong-potong (atau sesuaikan dengan ketersediaan buah)

Selasih (opsional)

Es batu Secukupnya

Langkah membuat:
- Larutkan gula dan krimer fiber creme menggunakan air hangat.
- Siapkan mangkok, tambahkan es batu, buah-buahan dan selasih, lalu tuangkan larutan gula dan krimer untuk kuahnya.
- Sop buah siap dinikmati.

Resep Sop Buah Yogurt

Resep Sop Buah

Photo :
  • gofood.co.id

Pertama, siapkan bahan sebagai berikut : 

Buah naga, strawberry, dan anggur secukupnya. Pastikan buahnya segar.

Dua botol yogurt plain.

Susu kental manis rasa vanila secukupnya.

2 sdm madu.

Es batu secukupnya.

Langkah membuat:

Potong buah naga dan strawberry sesuai selera. Kemudian, potong buah anggur menjadi dua bagian.

Siapkan mangkuk dan masukan buah-buah tersebut yang sudah dipotong.

Ambil yogurt dan tambahkan di atas buah-buahan. 

Tuangkan madu dan susu kental manis. Untuk susu kental manis, tambahkan sesuai selera.

Tambahkan es batu secukupnya.

Sop buah yogurt siap untuk disantap.

Resep Sop Buah Santan

Sop buah sehat

Photo :
  • Youtube Mrs. Culinary

Pertama, siapkan bahan sebagai berikut :

200 gram buah alpukat, 150 gram buah melon, 150 gram buah nangka, strawberry secukupnya dan 100 gram kolang-kaling.

1/2 liter santan dari buah kelapa.

Dua lembar daun pandan segar.

1 sdm tepung maizena yang dicampur 1 sdm air.

Sirup rasa cocopandan secukupnya.

Garam dapur secukupnya.

Es batu secukupnya.

Langkah membuat:

Potong alpukat membentuk kotak, potong lalu keruk bulat buah melon, potong nangka dan potong strawberry menjadi dua bagian. Pastikan buah tidak hancur

Siapkan panci ukuran kecil dan tuangkan santan ke dalam panci tersebut. Rebus dengan api kecil. Masak santan sambil terus diaduk. Lalu masukan garam beserta daun pandan. Aduk hingga santan mendidih. Jika santan sudah mendidih, tuangkan larutan maizena dan aduk kembali hingga santan mengental. Jika sudah mengental, matikan kompor lalu sisihkan.

Siapkan mangkuk untuk menyajikan sop buah. Masukan buah dan bahan lainnya. Lalu tambahkan es batu dan sirup.

Apabila santan sudah dingin, tambahkan pada mangkuk tersebut sesuai selera.

Sop buah santan siap untuk dinikmati.

Resep Sop Buah Blewah

Resep Sop Buah

Photo :
  • instagram.com/harusbisamasak

Biasanya sop buah ini sering didapatkan saat bulan puasa dan menjelang Idul Fitri. Namun, jika ingin sesekali membuatnya, tak masalah. Berikut caranya.

Pertama, siapkan bahan sebagai berikut :

Blewah, Nanas, dan Bengkoang, dipotong dadu

300 ml susu

100 ml susu kental manis putih

3 sdm selasih (opsional)

Air putih secukupnya

200 gr gula pasir

3 daun pandan, diikat

1/2 sdt sirup rasa raspberry atau strawberry

3 tetes pewarna makanan warna ungu (opsional)

700 ml air.

Langkah Membuat :

Buat sirup dengan terlebih dahulu dengan mendidihkan air, gula, dan pandan. Aduk sampai gula larut dan aroma pandannya keluar. Matikan api, tunggu uap panasnya hilang. Setelah itu, tuangkan sirup Frambozen dan pewarna makanan, aduk hingga tercampur rata.

Siapkan wadah, tuangkan susu, susu kental manis, dan air putih secukupnya.

Masukkan buah dan sirup sesuai selera.

Aduk sampai rata dan tambahkan chia seed.

Tambahkan es batu dan sajikan untuk hidangan. 

mencuci buah dan sayur

Agar Bebas Pestisida, Ini Cara Mencuci Sayur dan Buah yang Benar!

Pelajari cara mencuci sayur dan buah yang benar agar bebas pestisida. Tips mudah ini bikin konsumsi lebih aman dan sehat!

img_title
VIVA.co.id
23 Desember 2024