Cara Membuat Seblak Kuah, Cocok Buat Ide Jualan

Seblak kuah
Sumber :
  • Instagram/kedai_adz

VIVA – Cara membuat seblak kuah. Seblak merupakan makanan khas dari Bandung yang sangat digemari oleh para pecinta makanan pedas. Makanan ini menjadi makanan yang paling dicari oleh sebagian anak muda karena rasanya yang gurih ditambah dengan pedas.

Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Solo, Orang Tua Siswa Keluhkan Sayurnya Pedas

Memiliki bahan dasar dari kerupuk, cara pembuatan seblak pun terbilang sangat mudah. Ditambah lagi dengan rasanya yang pedas untuk menikmati gurihnya seblak, seblak akan semakin nikmat jika ditambahkan dengan . 

Dulunya seblak hanya sekumpulan kerupuk mentah yang matengkan dengan air panas. Serangga seblak sudah banyak berbagai variasi seperti seblak ceker, seblak bakso dan seblak makaroni serta masih banyak lainnya. Sebagian orang ada yang menyukai seblak berkuah dan seblak tanpa kuah, namun pada umumnya kebanyakan orang lebih suka yang berkuah.

6 Dampak Konsumsi Makanan Pedas Saat Perut Kosong yang Perlu Diwaspadai

Cara pembuatnya pun terbilang sangat mudah, tidak memerlukan bahan-bahan yang super ribet, berikut beberapa cara membuar seblak kuah, seperti dikutip dari berbagai sumber, sebagai berikut:

1. Cara Membuat Seblak Kuah Super Pedas

Cara Cek Hasil dan Lapor Diri PPDB Jakarta 2024 Tingkat SMP SMA Jalur Zonasi

seblak aci

Photo :
  • Instagram/seblakmakjahkediri

Bahan:

- Ceker ayam
- Kerupuk udang atau kerupuk seblak
- Minyak goreng
- Telur
- 400 ml air kaldu dari ceker atau air biasa
- Sosis
- Siomay ikan
- 1/2 sdm garam
- 1/4 sdm gula pasir
- 1/4 sdm penyedap rasa
- Merica secukupnya
- Sawi dan daun bawang, iris

Bumbu halus:

- 8 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 5 cabai keriting
- 10 cabai rawit
- 1 buah tomat
- Kencur secukupnya

Cara membuat:

- Rebus ceker ayam selama 30 menit, rendam kerupuk udang atau kerupuk seblak di dalam air panas atau bisa rendam selama semalaman.
- Haluskan 8 bawang merah, 5 bawang putih, 5 cabai merah keriting, 10 cabai rawit merah, 1 buah tomat, dan sedikit kencur.
- Panaskan minyak goreng kemudian orak-arik telur ayam, masukkan bumbu halus, kemudian tumis hingga harum.
- Masukkan 400 ml air kaldu ceker.
- Masukkan ceker yang sudah direbus tadi, masukkan sosis dan siomay ikan, aduk. Kemudian masukkan kerupuk udang atau kerupuk seblak yang sudah lunak.
- Tambahkan garam, gula pasir, penyedap rasa, dan sedikit merica bubuk, aduk hingga rata.
- Masukkan sawi yang sudah diiris, terakhir masukkan daun bawang.
- Tunggu hingga matang, siap dihidangkan.

2. Cara Membuat Seblak kuah Bihun

Seblak lezat

Photo :
  • VIVA / Renne

Bahan:

- 1 keping bihun AAA
- 4 buah ceker ayam
- 1 ikat sawi hijau
- 1 lembar daun jeruk
- 650 ml kaldu rebusan ceker (sesuaikan)
- secukupnya Gula, garam dan kaldu bubuk
- 1 butir telur
- Minyak untuk menumis
- Bawang goreng dan jeruk nipis sebagai pelengkap

Bumbu Halus

- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 ruas kencur
- 5 buah cabe keriting
- Secukupnya cabe rawit

Cara Membuat:

- Tumis bumbu halus dan daun jeruk hingga matang, kemudian masukkan air kaldu dan ceker ayam (tadi 500gr ceker saya rebus terpisah, lalu ambil 4 buah saja).
- Masukkan sawi hijau, aduk rata dan masak hingga sawi layu, masukkan bihun (sebelumnya sudah di siram air panas sampai lunak), tambahkan gula, garam dan penyedap rasa, masak hingga mendidih kembali.
- Tambahkan telur, aduk cepat hingga mengental, biarkan hingga telur matang, kemudian cek rasa.
- Angkat dan beri bawang goreng dan jeruk nipis, sajikan hangat.

3. Cara Membuat Seblak Kuah Ceker

seblak ceker

Photo :
  • Instagram/yogikuswara93

Bahan rebus:

- 5-10 buah ceker ayam
- 1/2 papan mie telur
- 1 sdm makaroni
- 1 genggam kerupuk oren

Bahan kuah:

- 10 buah cabai merah keriting
- 6 buah cabai rawit merah
- 3 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 1 ruas kelingking kencur
- 1 buah kemiri
- 1 sdm cabai bubuk
- Minyak

Pelengkap:

- Daun bawang
- Garam dan kaldu jamur

Cara membuat:

- Pisahkan bahan-bahan yang sudah direbus di tempat terpisah.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum, setelah berubah warna, masukkan cabai bubuk. Tumis hingga bau langu hilang.
- Tambahkan air rebusan ceker, biarkan mendidih.
- Tambahkan garam dan kaldu jamur, koreksi rasa. Matikan api.
- Tata bahan rebusan ke mangkuk besar, kemudian tuang air kuah pedas ke dalam mangkuk.
- Taburi dengan daun bawang, kemudian sajikan selagi hangat.

4. Cara Membuat Seblak Kuah Cilok

Cilok kuah seblak

Photo :
  • Cookpad/Ariani Fitri

Bahan Adonan Cilok:

- 100 gr tepung terigu
- 100 gr tepung tapioka
- 2 siung baput haluskan
- secukupnya Gula, penyedap, garam
- 150 ml air panas (baru mendidih)
- Irisan daun bawang sesuai selera
- 1 SDM minyak untuk campuran merebus
- 500 ml air untuk merebus
- Keju/abon secukupnya untuk isian (sesuai selera)

Bahan Kuah:

- Rawit ijo secukupnya sesuai selera tingkat kepedasan
- 1 ruas cikur/kencur
- 2 siung baput
- Minyak untuk menumis
- 200 ml Air

Cara Membuat:

- Campur bahan adonan jadi satu, tambahkan air mendidih sedikit demi sedikit aduk rata sampai kalis, tambahkan daun bawang.
- Setelah kalis buat bulatan, ukuran sesuai selera tidak lupa diberi isian keju / abon. Cilok siap direbus
- Didihkan air, tambahkan minyak agar saat merebus tidak menempel satu sama lain. Rebus sampai cilok mengambang -- matang sempurna.
- Haluskan baput, rawit ijo dan kencur. Tumis sebentar dengan minyak sedikit, tambahkan air, masukan gula, garam, lada dan penyedap, koreksi rasa.
- Masukan cilok yg sudah siap, campur rata sesekali aduk tunggu 5 menit cukup.

5. Cara Membuat Seblak Kuah Makaroni Bakso

Seblak mi

Photo :
  • instagram.com/echieffendi

Bahan:

- 2 genggam kerupuk aci
- 2 butir telur, kocok
- 5 bakso, iris
- Daun bawang, iris
- 200 ml air
- Minyak goreng
- Garam dan gula

Bumbu halus:

- 8 cabai rawit
- 4 cm kencur
- 5 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah

Cara membuat:

- Rendam kerupuk aci di air panas hingga empuk , masukkan 1 sdm minyak agar tidak saling tempel.
- Tumis bumbu halus sampai wangi. Sisihkan di pinggir penggorengan.
- Buat telur orak-arik sampai setengah matang, masukkan bakso dan daun bawang, aduk-aduk.
- Masukkan air, tunggu hingga mendidih.
- Masukkan kerupuk yang sudah ditiriskan. Aduk-aduk. Masukkan garam dan gula.

Sambal

Tempat Ini Hadirkan 15 Varian Sambal yang Wajib Dicoba untuk Pecinta Pedas

Bagi sebagian besar masyarakat, sambal bukan sekadar pelengkap, tapi juga menjadi penentu kenikmatan suatu masakan.

img_title
VIVA.co.id
8 September 2024