Lezatnya Menikmati Pastry Autentik Prancis di Monsieur Spoon

Menikmati Pastry Autentik Prancis di Monsieur Spoon
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Bakery dan pastry menjadi dua kudapan yang banyak disukai masyarakat Indonesia. Apalagi jika dinikmati dengan secangkir kopi atau teh hangat di pagi atau sore hari. Belum lagi jika didukung dengan tempat yang cozy, dijamin bakal jadi salah satu cara untuk stress healing. 

Croissant Cereal, Kudapan Viral Sajikan Rasa Manis Asin yang Berpadu Harmonis

Nah, jika kamu membayangkan ingin bersantai di tempat seperti ini sambil menikmati bakery dan pastry yang lezat, kamu bisa mampir ke Monsieur Spoon. 

Setelah sukses membuka outlet di Urban Farm Pantai Indah Kapuk (PIK) dan Mall Kota Kasablanka, Monsieur Spoon kembali membuka outlet yang ke-3 di luar Bali, yakni di Pondok Indah Mall (PIM). Terletak di Street Gallery-PIM, Jakarta Selatan, kafe ini baru dibuka pada Minggu 13 Februari 2022. 

Icip German Bread Hingga Croque Monsieur Ditemani Teh dan Kopi, Nikmat Banget!

Chief Operating Officer Champ Resto Indonesia, Hade Mboi mengatakan, Monsieur Spoon yang hadir di PIM mengedepankan konsep conservatory dengan nuansa authentic french bakery cafe & bistro. 

Selain itu, dia mengungkapkan, Monsieur Spoon memiliki konsep berbeda, terlebih dengan lokasi gerai yang sangat strategis dan mempertahankan semi indoor di tengah kondisi pandemi.

Chef Terkenal Indonesia Berpartisipasi dalam Pameran Kuliner Internasional 2023

"Outlet di PIM lebih besar kapasitasnya dibanding dua outlet kami di Jakarta. Memiliki ruangan indoor terbuka yang tentunya juga lebih safety di masa pandemi seperti saat ini," ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa 15 Februari 2022. 

Hade menambahkan, Monsieur Spoon saat ini memiliki lebih dari 100 variasi viennoiseries, roti, dan juga pastries. Di mana, menu Croger (Croissant Burger) yang baru diluncurkan sudah menjadi menu terfavorit. 

"Selain itu, menu pastry baru, yaitu Croissant Toast dan juga Kouign Amann Brown Sugar, menu kopi dan minuman lainnya, serta variasi menu sandwich, pasta, dan main course juga harus dicoba. Baik untuk breakfast, lunch, dan dinner," tuturnya. 

Hade mengatakan, Monsieur Spoon berbeda dengan french bakery lainnya, karena menggunakan 100 persen french premium butter untuk produk viennoiseries-nya, serta menggunakan bahan-bahan terbaik lainnya. 

"Seluruh resep pastry juga merupakan resep autentik yang berasal dari co-founder Monsieur Spoon yang berasal dari Perancis. Bahan-bahan yang kami gunakan selalu menggunakan kualitas terbaik dan alami. Selain itu, kami juga memiliki banyak varian makanan sehat, seperti healthy bowl dan kami juga menyediakan menu vegetarian," tutur Hade Mboi. 
 

Desert atau Makanan Manis

Menciptakan Pengalaman Kuliner Unik dengan Inovasi Penganan Manis

Bahan baku yang baik tidak hanya mempengaruhi rasa dan tekstur produk akhir, tetapi juga mampu menghadirkan pengalaman kuliner yang unik dan berkesan bagi konsumen.

img_title
VIVA.co.id
21 Agustus 2024