6 Resep Nasi Goreng yang Nikmat, Ada Nasi Goreng Kambing
- U-Report
VIVA – Nasi goreng adalah makanan khas yang bisa dijumpai di seluruh Indonesia. Sama seperti makanan Indonesia lainnya, resep nasi goreng juga memiliki berbagai variasi.
Walaupun memiliki banyak variasi, pada umumnya nasi goreng merupakan sebuah nasi yang digoreng lalu ditambahkan bumbu pelengkap untuk meningkatkan rasa lezat pada nasi goreng.
Cita rasa nasi goreng terletak pada bumbumnya dan hal ini tidak bisa dihindari. Untuk mendapatkan rasa yang lezat dan gurih, Anda harus menggunakan resep yang sesuai ditambah dengan pelengkap sesuai selera. Nah, berikut resep nasi goreng yang bisa dibuat di rumah bersama keluarga.
Resep nasi goreng
Nasi goreng sederhana
Bahan-bahan:
- 1 piring nasi putih
- 2 siung bawang putih yang telah dicincang halus
- Secukupnya kecap manis atau kecap asin
- Secukupnya saus sambal
- Secukupnya saus tiram
- Secukupnya garam
- Kaldu bubuk rasa ayam atau sapi
- 1 batang daun bawang
- 1 butir telur ayam
- 1 buah sosis ayam
- 3 sdm minyak goreng atau margarin
Cara membuat:
- Panaskan wajan dengan api sedang dan tuang margarin atau minyak goreng. Setelah itu, tumis harum bawang putih dan daun bawang yang telah dicincang halus.
- Tambahkan sosis dan 1 butir telur ayam.
- Tambahkan nasi dan aduk sampai merata.
- Masukkan kecap manis, saus sambal, saus tiram, kaldu bubuk, dan garam. Aduk sampai merata dan siap disajikan.
Nasi goreng kambing
Bahan-bahan:
- 100 gram daging kambing yang telah di presto dan potong dadu
- 1 piring nasi putih
- 1 sendok makan kecap asin
- 2 sendok makan kecap manis
- Daun bawang diiris tipis
- Secukupnya daun bawang
- Minyak goreng
Bahan halus:
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 3 buah cabai merah
- 1 sendok teh ketumbar bubuk
- 1 sendok teh kayu manis bubuk
- 3 butir kapulaga
- 2 lembar kembang lawang
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kunyit
- Secukupnya garam
Cara membuat:
- Panaskan wajan dan tumis bumbu halus sampai matang dan harum. Masukkan daging kambing dan aduk sampai merata sampai bumbu meresap ke daging.
- Tambahkan nasi putih dan aduk rata. Lalu, tambahkan garam, kecap asin, dan kecap manis sampai merata.
- Koreksi rasa dan tambahkan garam atau kecap manis sesuai selera.
- Sajikan bersama dengan taburan daun bawang dan bawang goreng.
Nasi goreng telur
Bahan-bahan:
- 1 piring nasi putih
- 2 butir telur yang telah di kocok bersama dengan sedikit garam dan merica bubuk
- 3 siung bawang merah yang telah diiris tipis
- 2 siung bawang putih yang telah diiris tipis
- 1 batang daun bawang yang telah di iris tipis
- Secukupnya kecap asin
- Secukupnya saus saori
- Secukupnya kecap manis
- Secukupnya garam
- Timun dan tomat sebagai pelengkap
Cara membuat:
- Goreng telur orak-arik sampai matang dan sisihkan. Setelah itu, tumis bawang merah dan bawang putih. Setelah harum, tambahkan nasi dan aduk sampai merata.
- Setelah merata, masukkan kecap manis, garam, dan saus saori secukupnya. Aduk kembali sampai merata.
- Setelah nasi hampir matang, tambahkan telur orak-arik dan irisan daun bawang.
- Setelah matang, sajikan bersama kerupuk dan sayuran sesuai selera.
Nasi goreng pedas udang
Bahan-bahan:
- 1 piring nasi putih
- Secukupnya penyedap rasa
- Secukupnya garam
- 1 butir telur ayam
- Secukupnya udang
- 1 batang daun bawang yang telah diiris
- Minyak goreng
Bahan halus:
- 2 siung bawang putih yang dicincang halus
- 4 siung bawang merah yang dicincang halus
- 20 cabai rawit merah
Cara membuat:
- Haluskan bawang putih, bawang merah, cabai rawit, dan garam.
- Setelah itu, panaskan wajan dan masukkan minyak goreng dan tumis telur ayam dan udang yang telah disiapkan. Setelah itu, masukkan bumbu halus dan tumis sampai harum.
- Tambahkan nasi puti dan aduk dengan bumbu halus. Kemudian tambahkan irisan daun bawang.
- Aduk sebentar sampai semuanya hampir merata dan tambahkan penyedap rasa sesuai selera.
- Angkat dan sajikan di atas piring selagi hangat.
Nasi goreng bumbu terasi
Bahan-bahan:
- 1 piring nasi putih
- 1 butir telur ayam
- 5 buah bakso sapi
- 3 lembar daun kol
- Secukupnya garam dan kaldu
Bumbu halus:
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 buah cabai merah
- 1 sdt terasi sangria
Cara membuat:
- Panaskan minyak goreng dan orak arik telur sampai matang.
- Tambahkan bakso sapi. Sisihkan di tepi wajan dan masak bumbu halus sampai matang.
- Setelah harum dan matang, aduk keduanya sampai merata.
- Masukkan garam dan kaldu bubuk. Tumis sampai harum dan bumbu matang.
- Lalu masukkan nasi dan irisan kol. Masak hingga semua nasi tercampur rata dengan bumbu dan koreksi rasa.
- Sajikan selagi hangat bersama dengan bawang goreng.
Nasi goreng saus tiram
Bahan-bahan:
- 1 piring nasi putih
- ½ sdt merica bubuk
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt margarin
- 1 batang daun bawang
- 2 butir telur
Cara membuat:
- Campurkan 2 butir telur dengan nasi dan aduk merata. Sisihkan.
- Cincang daun bawang dan tumis sampai harum.
- Tambahkan campuran nasi dan telur. Lalu goreng sambil diaduk dengan daun bawang hingga telur matang.
- Sisihkan nasi, lalu beri sedikit ruang di tengah wajan untuk dan masukkan margarin dengan saus tiram. Aduk-aduk hingga meleleh dan merata.
- Campurkan semua bahan yang ada di wajan. Terakhir, beri sejumput merica bubuk dan aduk rata.