Resep dan Cara Membuat Cilok Bumbu Kacang, Gak Pakai Ribet

Cilok
Sumber :

VIVA – Bandung punya segudang jajanan khas yang memanjakan lidah. Salah satu yang paling populer adalah cilok. Kudapan berbahan tepung kanji ini terasa kenyal dan menggoyang lidah banget.

Cilok jadi pilihan camilan sederhana dan murah. Tekstur kenyal dan rasa gurih bikin ketagihan makan cilok.

Supaya hemat, kamu bisa bikin sendiri cilok di rumah. Bahan dasarnya mudah ditemukan seperti tepung tapioka.

Kenikmatannya bakal naik dua kali lipat ketika disiram bumbu kacang yang legit. Nah, kalau mau masak sendiri di rumah, yuk simak resep membuat cilok bumbu kacang berikut ini.

1. Resep cilok bumbu kacang

Bahan-bahan

  • 250 gram tepung tapioka
  • 5 sdm tepung terigu
  • 2 siung bawang, haluskan
  • Seledri secukupnya, iris halus
  • 150 ml air
  • 3 sdm selai kacang
  • 50 ml air panas
  • Kecap manis secukupnya
  • Cabai bubuk
  • Air panas secukupnya

Bahan bumbu kacang

Beredar Foto Lama Jhon LBF Sebelum Jadi Pengusaha Kaya, Asyik Makan Cilok Sambil Main Burung
  • 100 gram kacang tanah goreng
  • 2 siung bawang putih
  • 3 buah cabai merah goreng
  • 30 gram gula merah
  • 4 sdm kecap manis
  • garam secukupnya
  • air panas secukupnya

 2. Cara membuat cilok

Remaja Suka Ngemil Cireng dan Cilok, Dokter: Enak Tak Bergizi

Sebelum mencampur seluruh bahan, haluskan dulu bawang putih dengan cara diulek. Kalau sudah, sisihkan ke dalam wadah terlebih dahulu. Cincang daun bawang secara kasar saja.

Selanjutnya, masukkan tepung tapioka dan tepung terigu ke dalam wadah. Tuang air panas ke dalamnya dan aduk sampai jadi gumpalan adonan. Tambahkan bawang putih halus, daun bawang, lada, dan garam, lalu aduk kembali sampai kalis.

Keliling Jakarta, Ji Chang Wook Kaget Lihat Pepaya Hingga Mau Coba Cilok

3. Rebus cilok sampai matang

Setelah adonan jadi, biarkan dulu selama 15 menit supaya lebih padat. Kemudian, ambil satu sendok makan adonan dan bentuk jadi bulat-bulat. Lakukan sampai habis dan sisihkan ke wadah.

Selanjutnya, siapkan panci di atas kompor dan tuang cukup banyak minyak ke dalamnya. Panaskan sampai mendidih, lalu rebus cilok satu persatu sampai matang. Jika sudah mengambang, segera angkat dan tiriskan.

4. Siram cilok dengan bumbu kacang

Sembari menunggu ciloknya agak hangat, siapkan bumbu kacangnya. Haluskan dulu kacang tanah goreng dengan bawang putih, cabai merah, gula, dan garam.

Tuangkan air panas ke dalam campuran bahan sambil tetap diaduk sampai merata. Tuang bumbu ke dalam panci dan rebus hingga mendidih. Tambahkan kecap manis, aduk kembali sampai mengental.

Setelah itu, tata cilok di atas piring atau bisa juga dengan ditusuk pakai tusukan sate. Siramkan bumbu kacang secara merata di atasnya. Cilok bumbu kacang siap dinikmati.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya