7 Makanan yang Tak Boleh Disimpan di Kulkas
- Pixabay
VIVA – Pandemi COVID-19 diperkirakan masih akan berlangsung dalam beberapa bulan ke depan. Untuk mencegah penyebaran penyakit menular itu, masyarakat masih harus meminimalisir kegiatan di luar rumah, termasuk berbelanja.
Waktu untuk belanja yang makin berkurang membuat sebagian besar masyarakat memilih membeli dalam jumlah banyak dan menyimpannya di lemari pendingin. Tak sedikit yang beranggapan, asal masuk kulkas, makanan menjadi lebih awet. Tapi, kamu perlu tahu mana saja bahan makanan yang lebih baik disimpan pada suhu ruang. Tidak saja kualitas makanan tersebut terjaga, bonusnya, ruang di kulkas bisa digunakan untuk menyimpan yang lain.
Berikut 7 bahan makanan yang sebaiknya tidak disimpan di lemari pendingin, dikutip dari siaran pers Bosch Home Appliances Indonesia.
Roti
Masa kedaluwarsa roti yang singkat, membuat masyarakat mencari cara untuk bisa mengawetkannya seperti disimpan di kulkas. Tapi, menyimpan roti di lemari pendingin menjadikannya lebih cepat kering dan bertekstur keras. Rasanya pun berubah.
Selai cokelat
Menyimpan selai cokelat di kulkas membuat ketajaman rasanya menurun. Juga, karena mengeras, jadi sulit dioleskan. Selama di simpan di suhu ruangan dan tak terpapar sinar matahari, bahan makanan ini aman untuk dikonsumsi dalam jangka panjang.
Tomat
Suhu dingin mengubah proses kimia dalam tomat sehingga mempengaruhi rasa dan kesegarannya. Simpan saja tomat di meja dapur agar lebih awet.
Bawang merah, putih, dan bombai
Bawang merah dan bawang bombai ternyata ‘kurang bersahabat’ dengan kelembapan. Teksturnya melunak karena menyerap air lebih banyak dari suhu dingin kulkas.
Senada dengan bawang putih. Sering kan mendapati bawang putih tetap bertunas meskipun sudah Anda simpan di kulkas? Tidak hanya itu, suhu dingin juga membuat teksturnya menjadi kenyal dan rasa tajam berkurang.
Madu
Tahukah kamu, madu sebenarnya sudah mengandung pengawet alami. Rasa terbaiknya justru muncul ketika dibiarkan pada suhu ruang (asal tertutup rapat). Penyimpanan di kulkas justru mengkristalkannya, teksturnya mengental dan sulit diambil.
Pisang
Karena tergolong buah tropis, pisang cukup sensitif terhadap suhu dingin. Penyimpanan di kulkas membuat kulit pisang berubah warna seperti muncul semburat coklat. Aroma khasnya berkurang dan rasa menjadi kurang enak.
Alpukat
Umumnya, alpukat yang kamu beli masih keras dan padat. Menyimpannya di kulkas malah membuatnya tidak segera matang. Jika nampak sudah terlalu matang, baru boleh disimpan di kulkas agar menjaga kesegarannya. Tapi, sebaiknya segera dikonsumsi setelah matang agar rasanya lebih nikmat, ya.