Pertama Kali Dalam Sejarah, Golden Globes Cuma Sajikan Menu Vegan
- Freepik/freepik
VIVA – Ajang penghargaan bergengsi Golden Globes kembali dihelat hari ini, Senin, 6 Januari 2020. Untuk pertama kalinya, di tahun 2020 ini, para tamu undangan yang hadir akan disuguhi hidangan yang lezat, namun seluruhnya berbahan dasar makanan vegan.
Setiap tahunnya para chef di Beverly Hilton akan menyuguhkan hidangan untuk para tamu Golden Globes, yang mana pada tahun ini dihadiri oleh bintang besar seperti Brad Pitt, Leonardo Dicaprio, Meryl Streep hingga Jennifer Lopez.
Sang Executive Chef, Matthew Morgan khusus menghadirkan menu vegan dan bebas dari olahan daging maupun susu. Hal ini sudah disetujui dan diatur oleh Hollywood Foreign Press Association.
"Sejauh HFPA (Hollywood Foreign Press Association) memberikan keputusan itu, kami senang mendukung menu berbahan dasar tanaman untuk Golden Globes ke-77. Tim kami akan senang menyajikan menu vegan itu," ucap Morgan dikutip dari laman Vogue, Senin, 6 Januari 2020.
Lantas apa aja sajiannya? Untuk makanan pembuka dimulai dengan sup dari buah bit yang dinamakan Chilled Golden Beet Soup. Lalu untuk makanan utama ada King Oyster Mushroom Scallops, di mana penyajian dari menu ini akan sangat indah dan menarik.
Menu utama itu tak hadir sendirian. Sajian ini akan ditemani dengan beragam makanan pendamping seperti mushroom risotto, brussels sprouts, globe carrots serta pea tendrils.
Untuk makanan penutup, akan dihadirkan kue opera dengan Praline Gunaja Crumble dan Caramel Hazelnut. Hmm, sajian ini terdengar sangat nikmat di lidah. Bikin penasaran untuk dicicipi, ya.