Kenalan Yuk Sama Roti Lezat Isi Tiga Rasa, Oleh-oleh Khas Jambi

Roti Tiga Rasa, oleh-oleh khas Jambi
Sumber :
  • VIVA/ Syarifuddin Nasution (Jambi)

VIVA – Roti menjadi salah satu pilihan kuliner yang sudah lama dikenal masyarakat. Makanan ini memiliki beragam jenis rasa dan varian. Meski demikian, pembeli tentunya mencari roti yang memiliki rasa nikmat dan sesuai dengan seleranya.

Dukungan Produk Lokal Terus Mengalir untuk PON XXI Aceh-Sumut

Saat ini, banyak sekali toko atau pembuat kue yang menawarkan beragam jenis roti. Salah satunya yang ada di Kelurahan Sipin, Kota Jambi. Toko roti ini selalu menarik perhatian masyarakat, bahkan pembeli yang datang rela mengantri untuk membeli roti yang lezat, serta harganya yang terjangkau.

Tidak hanya memiliki rasa yang nikmat, roti buatan Ani Hanim ini memiliki bentuk yang unik, yakni segi empat dengan tiga pilihan rasa di dalamnya. Bahkan, kelezatan roti ini bukan hanya dikenal oleh warga di Jambi, tetapi juga masyarakat di Palembang, Jakarta, bahkan sampai ke Bandung.

Donat Kukus Bubble Gum, Oleh-oleh Baru Khas Bogor yang Lagi Tren

Pengelola toko roti, Eva Juliany mengatakan, berdirinya toko roti sudah selama lima tahun dan kenikmatan roti selalu ramai dibeli masyarakat.

Baca juga: Sudah Tahu Bedanya Susu Kental Manis dan Krimer?

Rekomendasi Oleh-oleh Khas Bali yang Jangan Sampai Terlupakan, Awet dan Kekinian

“Penjualan Roti kami sudah 5 tahun, dan pembelinya selalu banyak, karena kenikmatan rasanya yang begitu enak dimakan," ujarnya, Selasa 19 November 2019.

Eva mengatakan, yang membuat rotinya berbeda dengan produk lainnya adalah adanya tiga rasa di dalam satu roti. Tak heran, jika pembelinya buka hanya warga Jambi saja. Roti ini juga laris manis dijadikan oleh-oleh khas yang dibeli konsumen yang sempat berkunjung ke kota Jambi.

Tampilan roti Tiga Rasa, oleh-oleh khas Jambi

”Kuliner roti kita jual aneka macam rasa, mulai dari isi coklat, Brownies mangga, alpukat, durian dan agar-agar. Pembelinya ini sudah sampai ke Jakarta, bahkan hingga sampai ke Bandung," tuturnya.

Dikatakan Eva, harga roti yang dijual tidak begitu mahal, yakni mulai dari Rp13 ribu sampai Rp18 ribu per buah. Mengingat bentuk dan rasanya yang khas dan berbeda dari jenis roti lainnya, dalam satu hari tokonya bisa menjual sampai 450 loyang roti.

Bahan yang dipakai untuk pembuatan roti ini, hanya tepung terigu, mentega, gula pasir, telur, air secukupnya dan Garam secukupnya. Proses pembuatan roti kata Eva, dilakukan secara alami, yakni bahan diaduk sampai 20 menit. Setelah itu didiamkan sampai mengembang sampai 2 jam. Kemudian, dimasukan isi coklat dan lain-lain.

"Setelah semua di proses,biarkan mengembang lagi 1 jam dan baru dipanggang," paparnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya