RESEP: Cita Rasa Melayu, Cicip Bubur Pedas Sambas Khas Pontianak

Bubur Sambas khas Pontianak
Sumber :
  • Viva.co.id/Ngadri Kalimantan Barat

VIVA – 

Ketan Pengkang Cocol Sambal Kepah, Kudapan Khas Mempawah Kalbar


Bubur pedas merupakan makanan kuliner khas Melayu Sambas. Namun bubur ini juga merupakan kuliner khas Pontianak.

Tak seperti namanya, jangan kira bubur yang satu ini punya cita rasa pedas. Nama 'pedas' ternyata perumpamaan bagi masyarakat Melayu Sambas yang artinya beragam sayuran dan rempah yang terdapat dalam semangkuk bubur tersebut.

Resep: Gulai Kambing Gurih ala Pak Aris Solo di Kalimantan Barat

Sekilas bubur ini mirip dengan bubur manado yang juga kaya rempah dan sayuran, namun pastilah berbeda dengan bumbu-bumbu yang digunakan.

VIVA berkunjung ke salah satu warung bubur pedas yang cukup dikenal di Pontianak, namanya warung bubur Pak Ngah. Di Pontianak ini terdapat 2 cabang Warung Pak Ngah, yang satu di Jl Pangeran Natakusuma, sedangkan lainnya di Jl Komyos Sudarso.

Pakai Mi Kuning, Cicip Nikmatnya Gado-gado Khas Pontianak

Vivi salah satu karyawan di warung Pak Ngah menyebut bahwa bubur pedas merupakan menu yang paling di buru di tempatnya.

"Para pengunjung rata-rata memilih menu bubur pedas sebagai makanan favoritnya, padahal menu yang lain ada. Tapi bubur pedas paling banyak di pesan pengunjung," ujarnya kepada VIVA Rabu, 13 November 2019.

Dibuka sejak pukul 08.00 pagi hingga 22.00 malam, bubur pedas ini dijual dengan harga yang cukup terjangkau yaitu Rp11-24 ribu saja untuk semangkuk bubur komplit.

Jika kamu penasaran bagaimana membuat bubur pedas, Vivi dari warung pak Ngah tidak pelit membagikan resepnya. Berikut ini resep yang bisa diccoba.

"Untuk membuat bubur pedas khas Melayu Sambas bahan yang harus disiapkan, di antaranya beras, sayur-sayuran, pakis, kangkung, cangkok manis, daun kesum, daun kunyit, kacang panjang, kecambah dan gambas,"ujarnya.

Info tambahan, untuk rempah daun kesum ini sangat khas Pontianak, konon katanya daun kesum ini hanya bisa tumbuh di kalimantan saja lho.

Bumbu-bumbu:
Garam, bawang putih, penyedap rasa, kelapa goreng.

Cara membuat bubur pedas:

Sangrai beras sampai kekuning-kuningan, tumbuk halus, sangrai kelapa parut, tumbuk halus. 

Siapkan air, rebus tetelan hingga matang, Masukkan bumbu halus, daun salam, serai, lengkuas aduk-aduk dan tambahkan beras tumbuk, kemudian aduk-aduk lagi.

Masukkan kacang panjang, wortel kangkung, ubi jalar, pakis dan daun kesum. Aduk-aduk, masak dengan api kecil hingga matang, angkat.

Menyantap bubur pedas lebih nikmat, ditambah kacang tanah, ikan teri, jeruk dan ditambah kerupuk," katanya.

ikan lais asam pedas

Cicip Nikmatnya Ikan Lais Asam Pedas Khas Pontianak

Segar dengan rasa asam dan pedas yang dominan.

img_title
VIVA.co.id
28 Desember 2019