Rekomendasi Sarapan Bubur Ayam Paling Hits di jakarta
- U-Report
VIVA – Sebelum melakukan aktivitas di pagi hari. Setiap orang, baik anak-anak maupun orang dewasa diwajibkan untuk sarapan. Sarapan merupakan kebutuhan penting untuk memberikan 20 persen energi harian bagi tubuh.
Jika berbicara sarapan, orang Indonesia termasuk beruntung loh. Sebab, bagi mereka yang tidak memiliki waktu untuk membuat sarapan dapat membeli beberapa makanan untuk menu sarapan yang tersebar di berbagai tempat. Salah satu menu sarapan yang memang sering dikonsumsi adalah bubur ayam. Nah buat kamu yang suka bubur ayam berikut ini empat rekomendasi bubur ayam buat sarapan kamu.
Bubur Ayam China Bang Ateng
Buat kamu yang suka sama bubur tanpa kuah kaldu kuning, Bubur Ayam China Bang Ateng ini bisa Kamu coba. Bubur ayam keliling ini terbilang bubur ayam yang terkenal enak di sekitar komplek perumahaan Daan Mogot Baru, Jakarta Barat. Saking enaknya, bubur ayam ini banyak diburu, dan harus sudah pesan sejak malam harinya agar bisa kebagian. Seporsi bubur ayam ini dijual dengan harga Rp10 ribuan. Komposisinya terdiri dari siraman kecap asin, potongan cakwe, suwiran ayam, tongcai dan kerupuk.
Bubur Ayam Margonda
Nah, buat Kamu yang tinggal di Depok, bubur ayam ini wajib banget dicoba. Kamu bisa menemukan bubur ayam ini di Jalan Margonda Raya, persis di antara gerai Pizza Millan dan Geprek Bensu Depok. Seporsi bubur ayam lengkap dengan suwiran ayam, kuah kuning, seledri dan kerupuk dibanderol Rp9 ribu dan tambahan satai seharga Rp2 ribu per tusuk.
Bubur Ayam BCA Kelapa Gading
Terletak di samping Bank BCA Boulevard Timur, bubur ayam ini cukup populer di kalangan pecinta kuliner satu ini. Hal ini lantaran porsinya yang terbilang cukup banyak dan topping yang menggunung dengan harga Rp14 ribu.
Bubur Ayam Halal Singkawang
Berlokasi di Jalan Pademangan 2 Gang 21 Jakarta Utara, bubur ayam ini diketahui memiliki topping yang unik lantaran adanya potongan kerupuk bawang dan taburan bawang putih. Dan berdasarkan review, pembeli pun bisa menambah topping sepuasnya kecuali daging ayam. Untuk seporsi bubur ayam ini dihargai Rp13 ribu.