Pakai Mi Kuning, Cicip Nikmatnya Gado-gado Khas Pontianak
- Viva.co.id/Ngadri Kalimantan Barat
VIVA – Gado-gado dikenal sebagai makanan khas Betawi. Namun di beberapa daerah di Indonesia seperti Jawa Timur dan Jawa Barat ada beberapa jenis makanan yang punya cita rasa mirip Gado-gado. Misalnya saja Karedok dari Jawa Barat, Pecel sayur dari Jawa Tengah, Ketoprak dan Rujak Cingur dari Jawa Timur.
Selain sama-sama menggunakan kacang tanah sebagai bumbu dasar, keempat makanan ini juga menggunakan sayuran. Bicara soal gado-gado, ternyata Pontianak juga punya lho jajanan khas namanya Gado-gado Pontianak.
Berbeda dengan Gado-gado pada umumnya, Gado-gado khas Pontianak kalimantan Barat terdapat tambahan mi kuning. Selain itu untuk urusan rasa, gado gado Pontianak lebih mendekati rasa pecel Jawa Timur.
VIVA berkesempatan mencoba Gado-gado Pontianak yang terletak di JL Sungai Raya Dalam, depan RSUD Soedarso Pontianak.
Gado-gado merupakan makanan tradisional yang merakyat, terbuat dari bumbu-bumbu, sayur-sayuran, cabai, air asam dan kacang tanah sehingga rasanya gurih dan enak.
Penjual gado-gado mengatakan, kalau proses membuat gado-gado sangat mudah dan praktis, yang pertama siapkan bahan dasar untuk membuat gado-gado. Setelah semua bahan lengkap lakukan proses pembuatan.
"Untuk membuat gado-gado yang pertama siapkan bahan isi, mi kuning, tahu, kacang tanah, lontong, jantung pisang, kacang panjang, buah cipir, kecambah, air asam Jawa, gula merah," kata Simin kepada VIVAnews pada Senin,4 November 2019.
Simin menambahkan setelah semua bahan siap, proses selanjutnya cara membuat gado-gado. Bahan seperti daun ubi, kacang panjang, jantung pisang, kecambah dan buah cipir direbus.
"Setelah semua bahan sayuran mayur direbus proses pembuatan Gado-gado sudah bisa dimulai, dengan diawali Kacang tanah yang sudah digoreng dicampur cabe, garam air garam dan gula merah secukupnya di haluskan dan kemudian dicampur dengan sayur mayur,"ujarnya.
Supaya gado-gado rasanya lebih gurih dan lezat, ketika makan bisa di tambahkan kerupuk atau potongan telur yang ditaburi bawang goreng.