Resep: Plecing Ayam Nikmat Rasa Hotel Bintang Lima
- Viva.co.id/Rintan
VIVA – Mendengar plecing kangkung mungkin sudah biasa, tapi bagaimana jika itu adalah plecing ayam. Terbuat dari bahan dasar ayam dan beberapa rempah-rempah, plecing ayam nikmat jika dikonsumsi dengan nasi putih hangat yang cocok untuk disajikan pada keluarga tercinta. Seperti apa rasanya, berikut ini resep Plecing Ayam hasil kreasi Chef Heri Purnama dari JW Marriott Jakarta, Mega Kuningan.Â
Bahan:
1 kg ayam muda
5 pcs limau
50 ml minyak goreng
500 ml minyak goreng untuk menggorengÂ
Pasta rempah
20 gr Bird eye red chili (Cabai Thailand)
10 gr cabai merah besar
20 gr bawang merah
10 siung bawang putih
10 gr kemiri
1 sdt pasta udang
5 gr garam
5 gr gula aren
2 pcs limau
Cara masak:
1. Diamkan ayam bersama sedikit garam dan perasan limau selama 15 menit. Kemudian panggang hingga setengah matang dan berubah warna
2. Panaskan minyak, goreng ayam panggang hingga masak dan sisihkan.
3. Tumis pasta rempah-rempah hingga harum dan matang. Kemudian tambahkan gula dan 50 ml air di atas bara api.Â
4. Tambahkan ayam dalam bumbu rempah dan campur hingga bumbu merata dan ayam terendam sempurna.Â
Â