House Of Sweet, Spot Kece yang Instagrammable Buat Milenial

House of Sweet
Sumber :
  • Viva.co.id/Nuvola Gloria

VIVA – Gaya foto kekinian tak sedikit digandrungi dan dipamerkan di ranah media sosial. Spot atau zona yang tadinya biasa saja jadi luar biasa setelah diedit atau diberi filter agar terlihat instagrammable.

Unik! TPS di Bogor Gunakan Konsep Horor untuk Tarik Minat Warga Gunakan Hak Suaranya

Namun sekarang anak milenial tak perlu bersusah payah untuk sekedar selfie, wefie dan juga foto kekinian. Ada House of Sweets yang menyediakan corner lucu, unik dan colorful.

Dengan tema dream, create dan imagine, House of Sweets sebagai tempat menghidupkan impian manis masa kecil kaum milenial. Seperti saat dikunjungi VIVA, lokasi yang bertempat di lantai satu Pacific Place Mall, Jakarta Selatan ini, mengingatkan masa kecil dengan yang manis-manis seperti dessert land dan sweets. 

IHEAC 2024, Tempat Audiophile Berkumpul dan Bereksplorasi
Kucing Buang Air Sembarangan? 7 Trik Jitu Usir Kucing dari Rumah Anda!

Ada beberapa jenis ruangan dengan instalasi tematik unik, seperti ice cream, balon, donat, kuda poni, secangkir kopi, dan kue tart yang instagrammable, harus diabadikan.

Tak hanya kaum milenial, para ibu juga bisa mengajak anak-anaknya karena memang cocok dengan dunia masa kecil. 

Terinspirasi dari kerangka rumah, instalasi tematik ini akan memanjakan visual pengunjung dengan adanya hidangan pencuci mulut seperti ice cream, almond caramel milkshake, alma egg tart dan banyak lainnya. 

Bernuansa warna baby pink dan warna pastel, sudut kafe mungil ini cocok untuk nongkrong bareng dan menghabiskan waktu bersama si manis. Jangan sampai ketinggalan karena spot kece ini hanya akan ada hingga tanggal 14 Februari 2019 mendatang.

"Jadi ini tidak hanya bisnis saja, tujuan kita juga ada kegiatan sosial, misalnya Millenials Goes Pink. Pendapatan House Of Sweets ini akan disisihkan untuk donasi kepada sesama," ucap Chaca Frederica, selebriti sekaligus pendiri House of Sweets di lokasi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya