Fantastis, Ikan Tuna Raksasa Harganya Rp42,4 Miliar
- YouTube
VIVA – Beberapa hari lalu, pemilik sebuah restoran sushi di Jepang berhasil membuat rekor dengan membayar 3 juta USD atau setara dengan Rp42,4 miliar untuk seekor ikan tuna sirip biru raksasa dalam lelang ikan di Tokyo. Harga ini berhasil mengalahkan rekor sebelumnya pada tahun 2013.
Kiyoshi Kimura, yang memiliki restoran sushi Sushizanmai, rela merogoh kocek dalam untuk ikan seberat 278 kilogram yang ditangkap di lepas pantai prefektur Aomori Jepang utara. Harga tersebut dua kali lipat dari harga yang ia bayarkan enam tahun lalu untuk ikan tuna raksasa lainnya.
"Tuna ini terlihat sangat lezat dan sangat segar, tetapi saya pikir saya terlalu banyak," kata Kimura kepada wartawan saat diwawancara di luar pasar, dikutip dari The Telegraph, Selasa, 8 Desember 2019.
"Saya perkirakan harganya antara 30 juta dan 50 juta yen, atau 60 juta yen tertinggi, tetapi berakhir lima kali lebih banyak,” ucapnya menambahkan.
Sebagai informasi, lelang yang diikuti Kimura adalah lelang pertama di pasar Toyosu di tahun baru ini, setelah pasar ikan Tsukiji yang terkenal itu tutup tahun lalu dan dijadikan sebagai tempat parkir sementara untuk Olimpiade Musim Panas Tokyo 2020.
Kimura memegang rekor harga tertinggi yang dibayarkan untuk seekor ikan di lelang tahun baru selama enam tahun berturut-turut hingga 2017. Namun, tahun lalu, pemilik restoran ikan yang berbeda membayar dengan harga tertinggi.
Setelah pelelangan, ikan itu dibawa ke salah satu cabang Sushizanmai yang berlokasi di pasar lama Tsukiji.
Tuna memang dihargai mahal di seluruh dunia untuk dibuat menjadi sushi. Tetapi para ahli memperingatkan bahwa meningkatnya permintaan terhadap ikan tuna, telah membuat tuna sebagai salah satu spesies ikan yang terancam punah.(nsa)