Jadi Pengusaha Roti John, Modalnya Cuma Rp4 Jutaan

Roti John Johor Baru.
Sumber :
  • Roti John Johor Baru

VIVA –Beberapa bulan belakangan, Roti John menjadi salah satu kuliner yang paling diburu oleh warga Jakarta. Sebenarnya roti ini merupakan kuliner khas Surabaya, Jawa Timur yang sudah lama populer di Kota Pahlawan tersebut.

Namun, bicara asal muasal, Roti John memang sejak dulu merupakan roti lapis dengan isian telur dadar yang menjadi salah satu hidangan favorit di Brunei Darussalam, Singapura,dan Malaysia.

Meski begitu, ada sejumlah teori tentang nama 'John' yang disematkan nama roti berbentuk panjang ini. Marketing Manager Roti John Johor Baru, Yuni mengungkapkan sejarah di balik kuliner viral tersebut.

Menurutnya, banyak orang yang berasumsi bahwa Roti John merupakan nama sebuah brand atau merek. Padahal Roti John memang merupakan nama roti yang dibuat dari roti long john.

“Menurut berbagai sumber, ternyata banyak versi asal mulanya Roti John ini. Salah satunya adalah cerita tentang tentara Inggris di Koek Road Singapore yang beli roti dari pedagang kaki lima India bernama Abdul. Setiap kali ada tentara Inggris yang mau beli di lapaknya, Abdul selalu bertanya 'Roti, John?'," ucap Yuni dalam rilis yang diterima VIVA, Senin, 26 November 2018.

Teori lainnya adalah Roti John sudah dijual sejak 1960-an di Sembawang, Singapura. Roti ini disajikan untuk tentara Inggris yang ingin makan burger, tapi karena tak ada burger, sebagai gantinya adalah sandwich alias roti isi dengan omelet dan daging cincang. Singkat cerita, sandwich dengan omelet ini dikenal dengan nama Roti John.

Saking populernya di Jakarta dan berbagai kota besar lainnya di Indonesia, mulai banyak bermunculan franchise atau waralaba Roti John. Bukan rahasia lagi bahwa waralaba memang menjadi salah satu cara bijak untuk mereka yang ingin membuka usaha atau ingin berbisnis kuliner.

Tak hanya memberikan peluang yang menjanjikan, untuk membuka usaha waralaba Roti John ternyata tidak membutuhkan modal yang besar.

Selamat Tinggal! Carl's Jr Umumkan Tutup Seluruh Gerai di Indonesia per 31 Desember 2023

Yuni mengatakan, Roti John Johor Baru menawarkan promo kemitraan untuk paket usaha lengkap dengan modal di bawah Rp5 juta dalam rangka diskon akhir tahun.

Harga tersebut sudah termasuk booth besi knockdown, meja kompor, kompor khusus, perlengkapan memasak, seragam, bahan baku awal dan tentunya resep rahasia Roti John Johor Bahru. Terbilang murah dibandingkan harga aslinya yang dibanderol Rp10 juta.

Ternyata, Sambal Bakar Indonesia yang Viral dan Punya Banyak Outlet Milik Richard Theodore

Ia juga menambahkan, banyak yang tergiur dengan waralaba Roti John lantaran mitra-mitra yang sudah membuka usaha tersebut bisa balik modal hanya dalam jangka waktu 1-2 bulan.

Tertarik mencoba?

Mau Bisnis Kuliner dengan Waralaba, Ketahui Dulu 3 Hal Ini

Roti John Johor Baru.

Raffi Ahmad

Raffi Ahmad Bawa Bisnis Restoran dari Paris ke Jakarta, Harga Makanannya Berapa?

Diungkap Raffi Ahmad, restorannya di Jakarta memiliki ukuran lebih besar dari yang di Paris.

img_title
VIVA.co.id
15 November 2024