Jakarta Culinary Feastival Kembali Manjakan Lidah Pecinta Kuliner

Jakarta Culinary Festival (JCF) 2018.
Sumber :
  • VIVA/Rintan Puspitasari

VIVA – Festival kuliner yang diselenggarakan Ismaya Live, Jakarta Culinary Feastival (JCF) 2018, resmi dibuka, Kamis kemarin, 1 November 2018 hingga Minggu, 4 November 2018 di Senayan City.

Festival Nasi Online, Pasar Kuliner Lokal yang Bikin Kenyang

Bertempat di dua tenda besar, yaitu Fork Tent di seberang South Lobby, dan Spoon Tent di seberang North Lobby, event ini dijamin bisa puaskan hasrat makan para penggemar kuliner.

JCF 2018 menghadirkan pengalaman kuliner yang lengkap untuk semua pencinta kuliner di Jakarta. Selain dapat mencicipi banyak makanan dan minuman dari 50 brand F&B ternama, foodies juga dapat berpartisipasi di 100 aktivitas seru secara gratis, seperti cooking demo, talkshow, music performance, Mystery Box challenge dan berbagai games seru.

Jelang Imlek, Ada Wisata Kuliner dan Event Menarik di Sini

"Experience yang kami ingin berikan kepada foodies lebih dari makan dan minum saja. Foodies dapat belajar di dapur langsung dengan culinary stars ternama dari seluruh dunia, dan mempelajari sisi bisnis kuliner bersama pakar-pakar ternama," kata Sarah Deshita selaku Brand Manager Ismaya Live dalam keterangannya, Jumat, 2 November 2018.

Terdapat juga 30 aktivitas berbayar yaitu Masterclass atau kelas memasak dan Chef’s Table Experience, di mana peserta dijamu oleh chef ternama secara eksklusif. Semua aktivitas yang diselenggarakan di JCF 2018 dipandu oleh lebih dari 54 culinary stars yang datang dari berbagai background, mulai dari chef, barista, mixologist dan F&B expert.

500 Warga Portugal Cicipi Kelezatan Rendang hingga Bulgogi

Kuliner di Jakarta Culinary Feastival 2018.

JCF 2018 dibuka dengan prosesi pemotongan pita oleh pakar boga, Sisca Soewitomo, managing director Ismaya Group, Frans Martin, VP Sales & Marketing GO-FOOD Festival, Cassandra Aprilanda, CEO Senayan City, Johan Gito, dan Center Director Senayan City, Ronald Liem, serta Corporate Chef Ismaya Group, Hamish Lindsay di Spoon Tent.

Hari pertama JCF 2018 diwarnai oleh berbagai acara menarik, salah satunya sesi cooking demo ‘Everybody Can Cook’ di Spoon Cooking Stage, Spoon Tent bersama Sisca Soewitomo dan Reza Chandika.

Ingin mencicip makanan dari chef ternama? Chef peraih bintang Michelin, Manjunath Mural dari Singapura membuka pop-up booth The Song of India miliknya di Spoon Tent, Turkuaz dan Warung Turki dari Chef Sesai Zorlu, dan masih banyak pilihan lainnya.

Jangan takut kantong jebol, karena ada banyak booth GO-FOOD di sini yang pastinya memuaskan perut dan memberikan harga terjangkau dari makanan seperti telur gulung, pempek, pisang goreng dan masih banyak lagi. Fasilitas Wi-Fi juga disediakan dengan hanya membayar Rp 1,- saja dengan menggunakan GO-PAY.

Jakarta Culinary Festival (JCF) 2018.

“Sampai dengan Minggu, 4 November 2018, foodies dapat dengan gratis masuk ke JCF 2018 dan memulai petualangan kuliner yang unik dengan semua anggota keluarga,” kata Sarah Deshita.

Ilustrasi kuliner.

Festival Kuliner Virtual Terbesar Dibuka, Bisa Dinner Bareng Idola

GoFoodieland, festival kuliner virtual terbesar di Indonesia yang menggandeng hingga 30.000 mitra UMKM ini digelar 9-28 November 2021.

img_title
VIVA.co.id
16 November 2021