Tumpah Ruah Aneka Takjil di Pasar Benhil

Pasar Takjil di Benhil Jakarta
Sumber :
  • VIVA/Bimo Aria

VIVA – Meski hujan mengguyur kawasan Pasar Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Minggu 27 Mei 2018, hal itu tidak membuat kawasan yang terkenal dengan bazar kuliner Ramadan ini sepi pengunjung. 

Jadwal Imsakiyah, Waktu Sholat dan Buka Puasa di Seluruh Indonesia Senin 8 April 2024

Alih-alih sepi, sejak pukul 16.00 WIB, jalan yang biasa bisa dilalui dari dua arah ini padat. Sebagian dari mereka turun dari mobil dan bergegas masuk ke kawasan bazar Ramadan yang telah dipenuhi dengan aneka ragam hidangan, mulai dari yang camilan hingga menu utama. 

Mereka langsung menyerbu pedagang jajanan pasar yang menjual goreng-gorengan, kue basah, seperti kue pisang, dadar, dan sebagainya.

Jadwal Imsakiyah, Waktu Sholat dan Buka Puasa di Seluruh Indonesia Minggu 7 April 2024

"Kebetulan tadi lewat daerah Sudirman terus sengaja mampir ke sini. Soalnya di sini banyak pilihannya, mumpung masih agak lama juga dari waktu berbuka, jadi bisa sedikit santai," kata Tryanasa kepada VIVA, Minggu, 27 Mei 2018. 

Pasar Takjil di Benhil Jakarta

Jadwal Imsakiyah, Waktu Sholat dan Buka Puasa di Seluruh Indonesia Sabtu 6 April 2024

Selain goreng-gorengan yang cukup banyak diserbu oleh pengunjung juga aneka lauk pauk khas Padang, seperti Rumah Makan Padang Sinar Surya yang menjual ikan bakar. Menurut Farida sang pedagang, selama Ramadan jumlah pembeli yang datang kepadanya memang cukup meningkat. 

"Peningkatannya bisa sampai 10 persen lah, kalau selama Ramadan ini," ungkap Farida yang pada hari biasa juga berjualan di sekitar kawasan Benhil. 

Pasar Takjil di Benhil Jakarta

Selain hidangan tadi, yang juga banyak ditawarkan oleh pedagang di Pasar Benhil antara lain bubur kampiun, bubur candil, bubur sumsum, kolak pisang, dan kolak durian. Di samping itu es buah seperti es blewah dan es durian juga ramai diburu pembeli. 

Pasar Takjil di Benhil Jakarta

Jemaah umrah yang buka puasa dan sahur di Masjid Nabawi, Madinah, Arab Saudi.

Jadwal Imsakiyah, Waktu Sholat dan Buka Puasa di Seluruh Indonesia Selasa 9 April 2024

Berikut jadwal imsakiyah dan buka puasa di seluruh Indonesia Selasa, 9 April 2024 atau 29 Ramadhan 1445 Hijriyah

img_title
VIVA.co.id
9 April 2024