RESEP: Takjil Simpel, Butter Cake 3 Rasa Ala Farah Quinn

Butter Cake 3 Rasa Ala Farah Quinn
Sumber :
  • Instagram/@Farahquinn

VIVA – Akhir pekan adalah waktu yang paling ditunggu-tunggu oleh setiap keluarga. Sebab, akhir pekan sering dijadikan waktu untuk berkumpul. 

Salah satu menu wajib di kalangan masyarakat Indonesia saat berbuka adalah camilan-camilan manis seperti kue. Nah, untuk menyemarakkan menu buka puasa keluarga, tidak ada salahnya jika Anda membuat kue sendiri.

Anda bisa mencoba resep Butter Cake 3 rasa, Green Tea, Chocolate dan Vanilla ala chef Farah Quinn yang dibagikannya melalui akun instagram pribadinya @farahquinnofficial.

Dalam unggahannya itu, dia menjelaskan bahwa bagian atas kue tersebut nantinya dihias dengan greentea butter cream. Yuk, simak resepnya.

Bahan-bahan yang diperlukan:

• 300 gr tepung terigu (Kunci Biru)
• 30 gr tepung maizena 
• 1 1/2 sdt baking powder 
• 1/2 sdt vanilla extract
• 5 butir telur
• 280 gr butter/mentega suhu ruang 
• 170-175 gr gula pasir butiran halus
• 200 gr yogurt atau 200 cc susu cair 
• 20-25 gr coklat bubuk 
• 10 gr green tea bubuk

Ilustrasi sarung tangan oven

Cara Membuat:

1. Olesi loyang dengan mentega, lalu taburi tepung terigu. Sisihkan (kalo ada cetakan bundt yang lubang di tengah lebih baik).

2. Panaskan oven 180 derajat Celsius.

3. Campur terigu dengan maizena, baking powder,  garam, vanila lalu ayak, sisihkan.

4. Kocok mentega dan gula hingga pucat, lembut mengembang.

5. Masukkan telur satu per satu. Pastikan telur tercampur rata setiap kali memasukkan. 

6. Masukkan 1/2 bagian campuran tepung, kemudian yogurt atau susu cair, lalu sisa campuran tepung.

Cuma Butuh 5 Bahan, Resep Sagu Keju yang Gurih Cocok Buat Kue Lebaran

7. Aduk hingga tercampur rata lalu bagi adonan menjadi 3. Dua bagian adonan masing-masing diberi coklat bubuk dan green tea powder. 

8. Tuangkan ketiga adonan ke dalam loyang secara bergantian. 

7 Resep Kue Lumpur Lembut dan Nikmat, Dijamin Ketagihan

9. Panggang dalam oven yang sudah dipanaskan sebelumnya dengan suhu 180 derajat celsius selama 40-50 menit.

10.Cek kematangan dengan menusukkan tusuk gigi ke dalam cake. Jika saat dicabut permukaannya bersih, berarti cake sudah matang.

7 Resep Kue Bolu yang Praktis dan Lembut, Dijamin Anti Gagal

11.Keluarkan dari dalam loyang, simpan dalam suhu ruang. Setelah dingin, keluarkan cake dari dalam loyang. Hias dengan topping pilihan.

Puding Coklat ala Mona Sutrisna

Resep Puding Coklat ala Mona Sutrisna untuk Pemula yang Wajib Dicoba di Rumah!

Resep ini tidak hanya memenuhi selera keluarganya, tetapi juga disukai teman-teman dan kerabatnya.

img_title
VIVA.co.id
18 November 2024