Anthony Bourdain 'Tercyduk' Kulineran di Blok M Square

Anthony Bourdain syuting di Blok M Square.
Sumber :
  • Instagram @antinsambodo

VIVA –Setelah mencicipi masakan khas Minang di RM Surya Bendungan Hilir beberapa hari lalu, chef selebriti asal Amerika Serikat, Anthony Bourdain tertangkap kamera sedang kulineran di Blok M Square. Hal itu diketahui dari unggahan salah seorang warganet di akun Instagramnya, @antinsambodo baru-baru ini.

12 Tempat Makan Blok M yang Viral, Worth it Meski Antre Panjang!

Ia mengunggah serangkaian foto yang menunjukkan bahwa Bourdain sedang melakukan syuting untuk acara di stasiun televisi CNN Amerika yang ia pandu, berjudul Parts Unknown.

Baca: Ke Jakarta, Anthony Bourdain Makan di RM Padang Surya

Ada Jakarta Running Fest Akhir Pekan Ini, Catat Rekayasa Lalinnya!

Dalam beberapa foto itu terlihat Bourdain sedang duduk di sebuah meja kaki lima pinggir jalan. Ia duduk bersama seorang pria Indonesia yang terlihat sedang diwawancara. Dari jauh terlihat dua gelas minuman dan dua piring makan.

Di dekat mereka terlihat juru kamera sedang mengambil gambar. Sedangkan sejumlah kru juga tertangkap kamera berkumpul di sekitar Bourdain.

Dirut MRT Jakarta Beberkan Alasan Revitalisasi Kawasan Blok M

"Look who's here...ANTHONY BOURDAIN !!! ???? OwEmJi... !!! Can't believe my eyes... ???????? Blok M Square Jakarta, Indonesia. OMG.... Mimpi apa ya gue.... Liat Anthony Bourdain di Blok M... !! ????????????," tulis Antin di keterangan foto.

Di sekitar kawasan tersebut juga ditempeli kertas-kertas berisi pemberitahuan dari pihak tim produksi acara yang dipandu Bourdain.

"Pemberitahuan resmi penting: Program yang diproduksi oleh Zero Point Zero Production, Inc., "Anthony Bourdain: Parts Unknown" ("produksi") sedang direkam di sini dan di sekitar tanah dan bangunan ini. Semua orang yang memasuki area ini dianggap menyetujui penggunaan foto, gambar, suara dan hal serupa milik mereka dalam produksi dan untuk tujuan promosi, di semua media, di seluruh dunia, untuk selamanya, tanpa pemberian upah. Jangan masuk ke area ini jika Anda tidak menyetujui penggunaan foto, gambar, suara dan/atau hal serupa milik Anda untuk tujuan ini," demikian plakat publik itu ditulis.

Sebagai informasi, plakat itu juga ditempelkan di bandara, hotel, pusat perbelanjaan dan lokasi lain tempat orang-orang diizinkan untuk berlalu-lalang.

Bagi Anda yang belum tahu, Parts Unknown adalah acara travel dan kuliner yang telah dipandu Bourdain sejak tahun 2013 lalu. Kini acara tersebut sudah memasuki musim ke-10 dan menayangkan 84 episode.

Blok M Square sendiri merupakan pusat perbelanjaan di kawasan Blok M, Kebayoran Baru. Di sekitar mal itu memang dikenal sebagai destinasi wisata kuliner malam hari ibu kota. Sedangkan di pagi hari, kawasan itu dijadikan tempat menjual kue-kue yang sering disebut pasar subuh Blok M.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya