Bubble Tea Toast, Kuliner Baru yang Lagi Hits di Singapura
- Instagram @stormscape
VIVA – Tampaknya obsesi para foodie atau penggila kuliner dengan bubble tea akan terus berlanjut. Setelah belum lama ini hadir kreasi minuman bubble baru, yakni cheese tea, kini ada lagi kuliner yang tak kalah unik. Namanya bubble tea toast.
Dari namanya saja sudah jelas bahwa ini merupakan roti panggang yang diberi isian dan topping bubble tea.
Bagi Anda yang belum tahu, bubble tea sendiri berasal dari Taiwan. Bubble pearl atau juga sering disebut pearl terbuat dari tepung tapioka.
Dilansir dari laman coconut.co, Senin, 23 April 2018, kuliner satu ini juga tampaknya berasal dari Taiwan, namun kini baru saja hadir di Singapura dan langsung diserbu para foodie di sana.
Ialah The Benjamins, kafe yang berlokasi di 583 Orchard Road, Forum the Shopping Mall, #01-20/21, yang menyajikan hidangan unik ini. Tampilannya pun benar-benar menggugah selera, di mana roti panggang dengan bagian luar berwarna coklat keemasan dan sedikit renyah diberi isian dan topping bubble yang melimpah.
Ada sejumlah pilihan isian bubble tea toast yang ditawarkan, mulai dari rasa Ovaltine, Crunchie dan Caramel Lotus. Harga per porsinya sendiri SG$6.90 atau sekitar Rp72 ribu.
Sayang, kuliner ini tampaknya belum hadir di Indonesia. Mari kita tunggu sama-sama. (je)