Komentari Rendang, Chef Asal Inggris Di-bully Warganet
- Dok. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
VIVA – Dua orang chef selebriti yang menjadi juri di ajang MasterChef Inggris, John Torode dan Gregg Wallace tengah menuai kritikan pedas lantaran komentar mereka tentang rendang. Torode dan Wallace mengatakan bahwa rendang ayam yang dimasak salah satu kontestan berdarah Malaysia, yakni Zaleha Kadir Olpin kurang lezat karena bagian kulitnya tidak renyah.
Sebagai informasi, Zaleha menyajikan hidangan nasional Malaysia, nasi lemak dengan rendang ayam sebagai salah satu lauknya. Gara-gara kulit rendang ayam tidak renyah, Zaleha pun dieliminasi.
"Saya suka rasa rendang, ada manisnya kelapa. Namun, kulit ayamnya tidak renyah. Ini tidak bisa dimakan dan seluruh sausnya ada di atas kulitnya, jadi saya tidak bisa memakannya," ujar Wallace saat mengomentari hidangan buatan Zaleha.
Hal ini pun langsung membuat masyarakat Malaysia mengamuk di media sosial. Mereka mengatakan bahwa kedua juri tersebut tidak tahu tentang rendang ayam autentik Malaysia.
"Benar-benar konyol. Rendang ayam renyah? Memangnya para juri pikir ini fish and chips? Mereka menyebut diri mereka chef selebriti padahal mereka hanya tahu kuliner dari budaya mereka sendiri. Pengetahuian mereka tentang kuliner dari seluruh dunia sangat terbatas. Sangat memalukan," ujar salah seorang warganet asal Malaysia di Facebook.
Tak hanya itu, jurnalis Malaysia sekaligus penulis kuliner, Jahabar Sadiq juga turut berkomentar. Ia mengatakan bahwa pernyataan juri yang mengatakan seharusnya rendang ayam memiliki kulit yang renyah, bukannya lembut dan empuk, sangatlah menghina.
"Jelas sekali mereka tidak familiar dengan kuliner dari berbagai penjuru lain di dunia. Karena jika mereka familiar, mereka akan mengetahui tentang nasi lemak yang sebenarnya," kata Sadiq, dikutip dari laman BBC News, Selasa, 3 April 2018.
"Ayam renyah? Tidak. Dagingnya harus lembut dan itu adalah hasil memasak berjam-jam. Banyak orang yang mengahubungkan ayam dengan metode menggoreng, namun tidak ada seni dan keahlian dalam metode itu. Ini adalah rendang ayam, bukan KFC, jadi seluruhnya direbus tergantung bagaimana chef-nya mengontrol penggunaan rempah-rempah dan besarnya api. Kadar santan kelapa-nya juga merupakan kuncinya," ujar warganet Malaysia lainnya.
Salah satu juri, Torode justru tenang-tenang saja meski dibanjiri kritikan pedas di media sosial. Ia tampaknya malah merasa senang ajang MasterChef Inggris menjadi buah bibir di media sosial. Ia juga menyindir warganet Malaysia yang mengkritiknya, dengan mengatakan bahwa sebenarnya rendang adalah milik Indonesia, bukan Malaysia.
"Maybe Rendang is Indonesian !! Love this !! Brilliant how excited you are all getting .. Namaste ???????? ," tulisnya di akun Twitter pribadinya.
Patut diketahui bahwa meski rendang merupakan kuliner asli Sumatera Barat, Indonesia, namun banyak variasi rendang yang juga dapat ditemukan di berbagai negara Asia Tenggara, seperti Malaysia dan Singapura. Rendang pun kemudian dikenal sebagai kari Asia Tenggara, yang terbuat dari santan kelapa dan berbagai rempah-rempah.
Rendang juga bisa dibuat menggunakan bahan apapun, mulai dari daging sapi, ayam, kerang, sayur-sayuran, paru, ubi, udang, jengkol, ketan hitam, belut, itik dan masih banyak lagi. Nah, hidangan buatan Zaleha di ajang MasterChef Inggris yang dinamakan rendang ayam sendiri di Indonesia bukanlah disebut rendang, melainkan kalio ayam.