Penjelasan Ilmiah Kenapa Bercinta Bikin Panjang Umur

Ilustrasi wanita
Sumber :
  • Pexels/Zygimantas Trinka

VIVA – Seks bukan hanya mengenai kesenangan, kenikmatan, dan permainan. Karena menurut ilmu pengetahuan, ada banyak manfaat sehat dari seks. Anda tentu akan senang mendengar bahwa bercinta membantu menurunkan berat badan, hingga memperbaiki mood, semua hal bisa mendapatkan manfaat dari kegiatan di kamar ini.

Heboh Penis Pria 38 Tahun Ini Alami Kemerahan dan Bengkak Usai Bercinta, Ternyata....

Tidak hanya itu, kabar baik lainnya datang dari sebuah riset baru yang mengatakan bahwa frekuensi bercinta yang ideal bahkan bisa membantu memperpanjang usia Anda.

Dilansir dari laman Times of India, sebuah studi yang dilakukan para peneliti di University of California di San Francisco, Amerika Serikat, mengamati dan mencatat kehidupan seksual 129 wanita menikah selama satu minggu. Hasilnya merangkum keseluruhan kepuasaan hubungan para wanita itu, dukungan, konflik, serta keintiman mereka.

Terpopuler: Ramalan Zodiak hingga Kumis Domba Bisa Rangsang Gairah Bercinta

Sampel darah dari para wanita ini dikumpulkan dan hasilnya sungguh menarik. Para wanita yang bercinta sedikitnya satu kali seminggu dengan pasangannya menunjukkan telomere (bagian dari sel yang bertanggung jawab terhadap penuaan) yang sangat sigifikan lebih panjang.

Telomere merupakan bagian dari sel yang berkaitan dengan panjang umur. Seiring bertambahnya usia, telomere di sel Anda akan memecah karena pola makan yang buruk, penuaan, dan konsumsi alkohol. Menurut beberapa penelitian, bercinta secara rutin bisa memperbaiki dan memperpanjang telomere dan menjaga sel Anda. Dengan demikian, Anda akan menjadi muda dan sehat.

Mitos atau Fakta, Kumis Domba Bisa Rangsang Gairah Bercinta

Tidak hanya penelitian ini, ada banyak penelitian lainnya yang mendukung teori ini. Itulah kenapa pasangan yang memiliki kehidupan seks yang bahagia bisa memetik lebih banyak manfaat sehat.

Bercinta satu kali seminggu tidak hanya membuat hubungan Anda tetap hangat, tapi juga membuat Anda hidup lebih lama. Seks bisa membuat Anda merasa nyaman, membakar kalori, membuat kulit berbinar, mendekatkan dengan pasangan, dan menjadi anti penuaan.

ilustrasi hubungan seks

Gimana Biar Vagina Enggak 'Becek' Saat Bercinta? Begini Jawaban Dokter Boyke

Lantas bagaimana jika Anda mengalami hal tersebut? Apa yang perlu dilakukan agar vagina tidak ‘becek’ saat melakukan hubungan seks dengan pasangan?

img_title
VIVA.co.id
3 Januari 2025