Positif Mengandung, Kapan Waktu Tepat Gunakan Baju Hamil?
- Pixabay/Pexel
VIVA – Kehamilan menjadi hal yang paling dinanti. Saat hamil, postur tubuh calon ibu juga mengalami perubahan. Sebagian wanita merasa sangat antusias dengan kehamilan, bahkan ada yang sudah menyiapkan baju hamil sejak awal kehamilannya. Namun, sebaiknya kapan waktu yang tepat menggunakan baju hamil?
Dilasir laman Womanhealth, Selasa 2 Januari 2018, sebaiknya tunda terlebih dahulu keinginan membeli baju hamil pada 12 minggu pertama, atau trimester pertama kehamilan.Â
Sebab, ibu hamil masih menyesuaikan diri dengan kehamilannya dan mungkin saja perutnya belum terlihat membesar. Apalagi, jika Anda mengalami morning sickness yang menyebabkan muntah-muntah dan mengalami penurunan berat badan.
Setelah memasuki minggu ke-20, perut calon ibu sudah mulai terlihat membesar, namun pada kehamilan pertama biasanya pembesaran perut sedikit lebih lambat dibandingkan dengan kehamilan-kehamilan berikutnya.
Ada beberapa tanda yang dapat dijadikan prediksi menentukan kapan harus membeli baju hamil.Â
Salah satunya Anda bisa memerhatikan jika mengenakan celana, Anda sudah tidak dapat mengaitkan kancing. Lalu, Anda juga merasa sesak dengan baju yang biasa digunakan sehari-hari. Perut yang mulai terlihat menonjol pada baju hingga merasa lebih nyaman menggunakan baju bahan spandex, atau kaus.
Jika tanda-tanda di atas sudah terlihat, itu berarti sudah saatnya berbelanja baju hamil. Umumnya, pada kehamilan pertama agak sulit untuk memperkirakan ukuran baju hamil yang harus dibeli. Tidak jarang, usia kehamilan berbeda dengan ukuran baju yang seharusnya. (asp)