Gejala Awal Kanker Payudara Tak Selalu Berupa Benjolan

Ilustrasi wanita .
Sumber :
  • Pixabay/pexels

VIVA.co.id – Setelah meluncurkan kampanye untuk mengedukasi wanita mengenai kanker payudara, perusahaan kosmetik Avon kemudian menemukan jumlah yang mengkhawatiran dari wanita yang tidak mengetahui tanda awal kanker payudara.

Terungkap bahwa kurang dari setengah, 42 persen, merasa percaya diri bahwa mereka tahu apa perubahan yang harus diwaspadai pada payudara mereka. Dan, seperempat wanita berpikir bahwa benjolan adalah satu-satunya tanda.

Dilansir laman The Independent, temuan ini didapat dari survei pada 19.000 wanita, yang diminta untuk menyebutkan 10 gejala umum kanker payudara. Ternyata hanya 2 persen saja yang bisa menyebutkannya.

Dan, meskipun sebanyak 73 persennya mengaku melakukan pemeriksaan rutin payudara mereka, sementara 60 persen mengatakan ragu datang ke dokter karena malu atau takut.

Selain itu, mayoritas wanita yang disurvei tersebut tidak menyadari bahwa pilihan gaya hidup mereka bisa membuat risiko mereka semakin besar.

Hampir dua per tiga wanita tidak mengetahui bahwa olahraga teratur bisa membantu melindungi dari kanker, sementara 63 persen tidak menyadari bahwa alkohol bisa meningkatkan risiko kanker.

"Deteksi dini sangat krusial untuk melawan kanker payudara, tapi survei kami menemukan bahwa wanita tidak mengetahui risiko mereka atau tanda apa yang perlu diwaspadai," kata Sheri McCoy, Direktur Eksekutif Avon.

Sementara itu, Dr Pau Gross, Presiden Penasihat Ilmiah Avon Foundation dan Direktur Riset Kanker Payudara di Massachusetts General Hospital mengatakan, data ini menunjukkan betapa masih besarnya pekerjaan yang harus dilakukan untuk meningkatkan kesadaran akan kanker payudara.

Pengobatan Kanker Payudara Kini Hanya 2-5 Menit

Khususnya tanda-tanda, risiko, dan bagaimana harus bertindak atas kerpihatinan ini.

Lantas, apa saja tanda dan gejala yang harus Anda waspadai?

Bintang Beverly Hills Berjuang Hidup Lawan Kanker Payudara

Para wanita disarankan untuk memeriksa payudaranya setiap bulan, di samping dari benjolan, tanda lain dari kanker payudara meliputi perubahan ukuran atau bentuk, ruam atau luka, puting copot, lekukan kulit, nyeri terus menerus atau perubahan pada tekstur kulit.

Begitu juga dengan pembengkakan di ketiak atau tulang selangka bisa menjadi indikator, serta pembuluh darah yang tumbuh atau puting payudara masuk.

4 Kebiasaan Makan yang Bisa Picu Kanker Payudara
Ilustrasi selingkuh.

Kisah Sedih Istri Idap Kanker, Suami Malah Selingkuh dengan Adik

Dia mengidap kanker payudara stadium 4.

img_title
VIVA.co.id
4 Desember 2019