Studi: Lansia, Orang dengan Tingkat Kebahagiaan Tertinggi

Bahagia di hari tua.
Sumber :
  • Pixabay/Unsplash

VIVA.co.id – Selama ini banyak orang beranggapan bahwa semakin tua maka kadar bahagia seseorang akan semakin menurun.

Ternyata anggapan tersebut tidak sepenuhnya benar karena sebuah penelitian baru-baru ini menunjukkan bahwa kadar kebahagiaan seseorang semakin meningkat seiring bertambahnya usia, terutama ketika memasuki usia lanjut.

Penelitian yang dilakukan di University of Chicago ini mengkonsepkan bentuk grafik kebahagiaan seseorang selama ia menjalani hidup adalah berbentuk U yang mirip tapal kuda.

Artinya, kebahagian mulai terlihat ketika memasuki usia 30-an dan kemudian meningkat kembali di usia setelahnya. Seperti dilansir laman News.

Penelitian tersebut juga menyebutkan bahwa meskipun kondisi fisik mengalami penuaan termasuk munculnya gangguan fisik hingga penurunan kognitif, namun di usia senja orang cenderung lebih bahagia dibanding ketika mereka berusia 30 dan 40-an. Hal tersebut disinyalir akibat dari tingginya tingkat depresi, kecemasan dan stres sebelum memasuki usia tua.

Pada usia lanjut, lansia lebih bahagia karena semakin bertambahnya usia, orang tua memiliki ciri psikososial yang positif, seperti self-integrasi dan harga diri, tanda-tanda kematangan juga dapat berkontribusi terhadap kesejahteraan secara keseluruhan.

Bagi yang sekarang berusia 50 dan 60 tahun atau yang sedang mendekati masa pensiun, Seorang psikolog dan penulis Dr John Irvine menyarankan sebaiknya pada usia ini orang menyelesaikan masalah pribadi, dan janganlah terlalu fokus pada karier. Menurut Dr Jhon, hal itu adalah salah satu kunci kebahagiaan yang bisa dengan mudah diterapkan siapa saja.

"Jika Anda 50 tahun dan Anda memiliki beberapa masalah pribadi yang membuat Anda tidak bahagia, cari bantuan dan selesaikan segera karena hal ini akan bertambah buruk ketika Anda lebih tua," kata Dr Jhon.

Blusukan ke Pancoran, RK Tawarkan Program Sahabat Lansia hingga Dokter Keliling

Selain itu, Dr Jhon juga memberi saran agar orang-orang yang memiliki karier cemerlang, agar mulai melakukan keseimbangan dalam kehidupan dan pekerjaan mereka,

"Karena banyak orang yang terlalu fokus dengan pekerjaan mereka namun ketika tumbang, tidak akan ada siapa-siapa dalam hidup Anda, dan Anda tidak memiliki apa-apa lagi," ujarnya.

Selebgram Mataram Dianiaya Kekasihnya yang Lansia, Ditodong Pistol dan Dipukul

Penelitian serupa dari Brown University di Amerika Serikat menyimpulkan bahwa meski pada usia muda, orang mendambakan pengalaman besar, seperti perjalanan, jatuh cinta, orang tua menempatkan nilai yang tinggi pada pengalaman biasa dan kesenangan sehari-hari.

Pemadam kebakaran (Foto ilustrasi)

Kebakaran di Koja Tewaskan Lansia, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Kebakaran hebat melanda sebuah rumah di kawasan Kelurahan Lagoa, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, pada dini hari Minggu 17 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
17 November 2024