Sepuluh Cara Sederhana Kencangkan Payudara

Ilustrasi wanita
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id – Bagaimanapun bentuk dan ukurannya, setiap wanita berhak memiliki payudara yang sehat dan sempurna. Kesehatan payudara bisa didapat dengan menjalani diet sehat dan olahraga teratur.

Meski payudara yang turun dan mengendur tidak bisa dihindari seiring pertambahan usia, tapi masih ada beberapa langkah yang bisa Anda lakukan untuk menjaga keindahan payudara Anda. Berikut langkahnya seperti dikutip dari Times of India.

Ukuran bra

Satu hal yang tidak boleh Anda abaikan adalah penyokong yang cukup untuk payudara Anda. Pakaian dalam yang tidak menyangga payudara dengan baik akan menyebabkan payudara kendur, sakit punggung dan gangguan bagian dalam. Jadi, belilah bra yang menyangga payudara Anda dengan sempurna.

Tidur telentang

Cara Anda duduk atau tidur dapat sangat mempengaruhi payudara dan juga bentuknya. Duduklah dengan tegak dan tidur dengan posisi telentang agar kesehatan payudara Anda tetap terjaga.

Jangan membungkuk

Menurunkan bahu Anda bisa membuat payudara Anda kehilangan keindahannya dan menambah kendur.

Berat badan berubah drastis

Penurunan atau pertambahan berat badan  yang sangat cepat bisa berpengaruh buruk pada kesehatan payudara Anda. Hindari perubahan berat badan yang signifikan dengan menjalani diet seimbang dan sehat.

Pijat untuk menjaga bentuknya

Payudara yang keriput dan lembek tentunya adalah hal yang Anda hindari. Jadi, rutinlah memijat payudara Anda untuk menjaga bentuk dan ukurannya serta menghindari payudara turun.

Push up untuk menjaga bentuk payudara sehat

Mulailah rutin berolahraga agar bentuk payudara Anda terjaga. Tambahkan rutinitas olahraga Anda dengan gerakan push up, pullover, crossover, dan yoga. Dan tentunya, gunakan bra olahraga sebelum Anda memulai olahraga.

Hindari alkohol

Pentingnya Mengganti Bra Secara Teratur untuk Kesehatan dan Kenyamanan Diri

Alkohol diketahui dapat memengaruhi kesehatan payudara Anda. Alkohol dapat meningkatkan kadar estrogen dalam tubuh dan mengurangi konsumsi alkohol dapat menurunkan risiko penyakit yang berkaitan dengan estrogen.

Konsumsi sayuran hijau dan buah segar

4 Gerakan agar Payudara Kencang, Instan dan Mudah!

Perbanyaklah konsumsi buah-buahan dan sayuran segar seperti brokoli, kecambah, kubis, minyak zaitun, kenari, serta buah plum dan persik.

Periksa payudara sendiri

6 Kebiasaan Menjaga Kesehatan Payudara yang Perlu Diterapkan

Kanker payudara adalah salah satu penyakit mematikan pada wanita. Jadi, mulailah belajar memeriksa payudara Anda sendiri dan konsultasikan pada ahli jika ada sesuatu yang tidak biasa.

Ilustrasi konsumsi makanan sehat.

Ilustrasi payudara

Yuk Jaga Kesehatan Payudara Sejak Dini, Biar Tak Ada Masalah Dikemudian Hari

Merawat payudara agar tetap sehat dan kencang sebenarnya tidaklah sukar, berikut menarik untuk disimak sejumlah treatment ideal dalam merawatnya.

img_title
VIVA.co.id
29 Januari 2024