Rangsang Perkembangan Sensorik Anak dengan Bermain di Taman
- Pixabay/ qimono
VIVA.co.id –Mengajak si kecil bermain di taman bermain, tak hanya membuatnya merasa senang. Tanpa disadari, mengajak buah hati bermain di taman juga memberikan banyak manfaat. Salah satunya, merangsang dan melatih perkembangan sensoriknya.
Perlu dipahami, suasana aman dan nyaman, sudah seharusnya terpenuhi pada pemilihan taman bermain anak. Aman berarti terjamin fasilitasnya dan memberi rasa nyaman untuk si kecil.
"Safety, terjamin fasilitas dan kondisi taman yang bisa perhatikan usia anak. Nyaman, dia main di situ dan menimbulkan kondisi emosi yang bagus dan rasa nyaman sehingga dia enggak takut dan cemas," ujar Psikolog Anak, Retno Dewanti, dalam Kampanye brightFuture, di kawasan Dharmawangsa, Jakarta, Kamis, 13 Oktober 2016.
Oleh sebab itu, keamanan di ruang bermain, menjadi sebuah hak anak yang wajib terpenuhi. Bicara soal bermain, dengan suasana hati senang, maka anak sebenarnya bisa belajar sambil bermain.
"Sebaiknya pilihkan ruang bermain yang memfasilitasi keseluruhan modal sensorik anak dan bukan hanya untuk fisiknya, yakni melatih kelima indera di tubuh anak," ujarnya.
Retno memberi tips dengan memilih taman bermain yang memiliki ragam jenis benda. Sebab, dengan begitu, anak bisa diajarkan untuk meningkatkan fokus panca indranya.
"Misalnya ada dua batu, ajak anak menyentuhnya lalu bisa minta ia bandingkan mana tekstur yang halus dan kasar. Pada pohon juga sama, bisa ajarkan anak bagaimana bentuk dari pohon tersebut."