Cermat Memilih Stroller yang Nyaman untuk Si Bayi
- Pixabay/ Matlachu
VIVA.co.id – Meski tidak menjadi suatu kewajiban untuk memiliki stroller atau kereta dorong saat bayi lahir, namun produk perlengkapan bayi ini seringkali dibeli oleh para orangtua.
Perlengkapan bayi ini memang bisa memberikan manfaat baik terhadap ibu maupun bayi itu sendiri. Menggendong bayi memang akan membuat ikatan batin antara ibu dan bayi akan semakin dekat, tapi menggendong terlalu lama, tentu anda juga akan merasakan pegal, apalagi ketika anda menggendong sembari bepergian.
Rasa pegal juga akan dialami si kecil. Jika terlalu lama digendong, bayi pun sering merasa tak nyaman. Oleh karena itu adanya kereta dorong bisa menjadi solusi terhadap hal tersebut.
Karena permintaan kereta dorong kini kian meningkat, beragam model kereta dorong pun semakin banyak ditawarkan saat ini. Mulai dari harga mahal hingga murah. Namun, banyaknya model, bentuk dan harga kereta dorong kadang membuat orangtua bingung, kereta dorong seperti apa yang harus dibeli?.
Saat hendak membeli perlengkapan bayi satu ini, yang pertama harus diperhatikan tentunya adalah keamanan. "Keamanan itu yang pasti harus memiliki standar Eropa," kata Anik Widyawati selaku marketing produk perlengkapan bayi dari PT Diamulia Internusa saat berbincang dengan Viva.co.id di acara Mother and Baby Fair, Sabtu, 1 Oktober 2016.
Selain keamanan yang menjadi prioritas utama, orangtua harus tahu benar jika kereta dorong tersebut memiliki model yang baik untuk tumbuh kembang si bayi.
"Kemudian stroller atau kereta dorong tersebut dapat menyanggah tulang punggung bayi dengan baik dan sempurna. Rangkanya kuat dan kokoh untuk keamanan dan kesehatan bayi," jelasnya.
Yang tak kalah penting lagi ialah, kereta dorong yang baik itu harus memiliki suspensi. "Suspensi yang seperti apa? Jadi tidak boleh tidak ada suspensi, karena jika tidak memiliki suspensi, maka akan merusak tulang otot si bayi," katanya.
Dan yang terakhir barulah para orangtua memperhatikan rem, sabuk pengaman untuk bayi, kunci roda kereta dorong dan kelengkapan lainnya yang membuat si bayi nyaman berada di dalam kereta bayi tersebut.