Cara Alami Kurangi Lingkar Hitam di Mata

Ilustrasi mata
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id – Kulit bagian di bagian bawah mata adalah kulit yang paling tipis dan sensitif. Untuk itu, wajib bagi Anda untuk merawatnya agar tetap sehat. Jika sudah terlanjur rusak, keadaannya akan semakin parah seiring bertambahnya usia.

8 Sayuran Mampu Tingkatkan Kesehatan Mata Secara Alami

Selain faktor keturunan, kurang tidur, siklus menstruasi, keseimbangan hormon juga bisa mempengaruhi munculnya lingkar hitam di bawah mata. Tidak akan ada obat yang bisa menghilangkannya jika Anda masih berada dalam pola hidup yang tidak sehat.

Cara paling umum untuk menghilangkan lingkar hitam adalah hindari merokok, banyak minum air, olah raga menjaga pola makan dan olahraga teratur. Namun selain itu, ada cara alami lain yang bisa membantu Anda mengurangi lingkar hitam. Berikut cara alami mengurangi lingkar hitam di mata, seperti dilansir laman Boldsky.

7 Khasiat Jus Wortel untuk Kesehatan, Mitos atau Fakta Bisa Sembuhkan Mata Minus?

Kentang

Pemutih alami dalam kentang dapat mencerahkan lingkar hitam tanpa memberikan rasa perih pada kulit. Parut kentang dan peras airnya. Dinginkan air kentang di dalam kulkas. Gunakan kapas dan letakkan di bagian bawah mata. Bilas setelah lima menit. Gunakan setiap hari.

Asri Welas Menangis Ceritakan Kondisi Terkini Anak Kedua yang Alami Katarak Kongenital

Kantong teh hijau

Tanin, antioksidan, dan mineral yang terkandung dalam teh hijau membantu untuk meredakan pembengkakan di sekitar mata, mengecilkan pori-pori dan mencerahkan lingkar hitam.

Seduh satu kantong teh hijau dengan secangkir air. Didihkan selama 15 menit. Setelah selesai, letakkan kantong teh di dalam lemari es selama 10 menit. Kompres bagian mata dengan kantung tersebut selama 15 menit. Lakukan selama 10 hari.

Daun mint

Metanol dalam daun mint dapat menyegarkan kembali kulit wajah dan mencerahkan lingkar hitam di bawah mata. Haluskan beberapa daun mint dengan campuran air, Jika sudah halus, aplikasikan pasta tersebut di area bawah mata. Diamkan selama 20 menit dan bilas. Lalu, usap-usap dengan potongan es.

(mus)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya