Intip Manfaat Buah Naga bagi Tubuh

Buah naga.
Sumber :
  • Pixabay/Febee

VIVA.co.id – Di balik bentuknya yang unik, buah naga memiliki rasa yang cukup enak. Buah yang sering dijadikan salah satu campuran sop buah ini, memiliki segudang manfaat yang baik bagi tubuh. 

Buah naga sangat populer di negara-negara tropis seperti Thailand, Malaysia, serta Indonesia. Di balik kepopulerannya, buah naga kaya akan antioksidan, vitamin, dan mineral yang dapat meningkatkan kesehatan Anda serta menjaga sistem kekebalan tubuh bekerja lebih kuat dari sebelumnya. Berikut beberapa manfaat buah naga bagi tubuh, seperti dilansir laman Boldsky.

Menurunkan berat badan

Buah naga rendah akan kalori dan dapat dijadikan makanan ringan yang sehat. Buah ini juga dikenal untuk mengurangi kadar kolesterol dalam tubuh, sehingga membantu penurunan berat badan.

Meningkatkan kesehatan jantung

Buah naga dapat menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Terlalu banyak kolesterol dalam tubuh yang tersimpan di pembuluh darah, dapat menyebabkan gangguan jantung. Jadi, buah naga meminimalkan kemungkinan penyakit kardiovaskular.

Memiliki efek anti penuaan

Mineral dan antioksidan yang terkandung dalam buah naga, dapat mengurangi tingkat penuaan sel dan menjaga organ vital serta pembuluh darah tetap sehat dalam jangka waktu yang lama.

Membantu kendalikan diabetes

Tingginya jumlah serat yang ditemukan dalam buah naga, dapat mengatur kadar gula darah. Kondisi itu dapat mengendalikan gejala diabetes pada pasien.

PDIP Bilang Menang 21 Pilkada di Jawa Timur: 16 Calon Kepala Daerah Kader Sendiri

Mengurangi nyeri sendi

Buah naga mempunyai sifat anti-inflamasi, sifat tersebut diketahui dapat meningkatkan sirkulasi darah di daerah yang sakit, dan juga dapat mengurangi rasa sakit dan pembengkakan pada sendi. Buah naga juga dapat mengobati arthritis.

Rapimnas Kadin Bakal Tindaklanjuti Hasil Kunjungan Luar Negeri Prabowo hingga Bahas Upaya Dongkrak Ekonomi RI Tumbuh 8 %

Meningkatkan kekebalan

Buah naga memiliki kandungan vitamin C, B, dan mineral seperti kalsium, besi, serta lainnya. Bila dikonsumsi secara teratur, buah naga dapat menyehatkan tubuh dan membuat sel-sel lebih kuat, sehingga meningkatkan kekebalan tubuh Anda.

Film Art Tak Dapat Jatah Tayang Lebih Lama, Melly Goeslaw Protes

Melancarkan pencernaan

Kandungan serat yang tinggi dalam buah naga, memiliki kemampuan untuk detoksifikasi usus besar dan meningkatkan proses pencernaan. Hal ini juga dapat menyembuhkan kondisi seperti sembelit dan asam lambung.

Muspimnas Perempuan Bangsa

Ikuti PKB, Organisasi Sayap Perempuan Bangsa Bakal Lebih Terbuka: Bukan Hanya Berasal dari NU

Organisasi sayap PKB yaitu Perempuan Bangsa siap 'go publik' dengan maksud lebih terbuka untuk lima tahun ke depan.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024