Ketahui Waktu Tepat Gunakan Antiseptik
VIVA.co.id – Antiseptik memiliki jenis yang cukup beragam. Penggunaan antiseptik pun telah dikenal di kalangan masyarakat umum ataupun profesional. Mulai dari produk obat kumur, mengobati luka kecil, hingga sebelum melakukan operasi.
Dalam sehari-hari, penggunaan antiseptik yang mengandung povidon iodin seperti Betadine terbukti telah dipercaya selama puluhan tahun untuk mencegah terjadinya infeksi. Betadine bisa digunakan untuk infeksi pada permukaan kulit.
"Antiseptik digunakan untuk mencegah infeksi. Seperti misalnya saja orang yang rajin berkumur setiap hari, infeksi akan turun," kata Jeeve Kanagalingam, Director of ENT Practice di Rumah Sakit Mount Elizabeth Novena Specialist Center, Singapura, yang ditemui usai mengisi acara Hand Over Ceremony of Betadine, di Bilangan Thamrin, Jakarta Pusat, 19 Mei 2016.
Jeeve menjabarkan kapan harus menggunakan antiseptik. "Gunakan antiseptik obat kumur setelah makan, sedangkan untuk hand sanitizer digunakan selama 15 hingga 30 detik sudah bisa membunuh kuman," tuturnya.
"Banyak orang tidak tahu kapan menggunakan antibiotik dan kapan menggunakan antiseptik. Kita ingin ikut berperan dalam memberi edukasi kapan harus menggunakan antibiotik dan antiseptik," kata Mada Shinta Dewi, Country Manager PT Mundipharma Healthcare Indonesia.