Mau Bobot Turun? Hal Ini Wajib Dilakukan Sebelum Tidur

Timbangan berat badan.
Sumber :
  • Pixabay
VIVA.co.id
- Tidur di waktu yang tepat dapat membantu Anda memangkas berat badan, sekaligus menjaga kesehatan. Sebab, jika Anda tidak mendapatkan waktu tidur yang baik di malam hari, maka akan menggangu hormon pembakaran lemak atau leptin di dalam tubuh.


Sementara hormon lapar, yang disebut ghrelin justru akan meningkat. Ini akan mengakibatkan kenaikan berat badan yang cepat dan menciptakan lemak di perut.


Anda dapat dengan mudah menurunkan berat badan jika melakukan beberapa hal-hal kecil sebelum beranjak ke tempat tidur. Berikut ini beberapa hal yang dapat Anda lakukan sebelum tidur demi memangkas berat badan, seperti dikutip dari
Boldsky
.


Makan makanan yang kaya triptofan

Makanan yang kaya asam amino triptofan akan membantu Anda mendapatkan tidur yang lebih baik. Itu karena zat tersebut dapat mengurangi hormon stres dan tingkat ghrelin dalam tubuh, yang dapat memicu kenaikan berat badan. Anda dapat makan ayam panggang, kalkun atau daging domba sebelum tidur.


Minum teh

Aktivitas Asyik Bersama Pasangan Usai Bercinta
Minum secangkir teh sebelum tidur bisa membantu membakar lemak di perut karena kaya akan flavonoid. Penelitian menunjukkan bahwa teh dapat mengurangi hormon stres, menunda rasa lapar dan penumpukan lemak di perut.
Tujuh Makanan Ini Mampu Jaga Keseimbangan Hormon

Mengonsumsi protein
Lima Cara Makan Ini Bantu Turunkan Berat Badan

Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi protein sebelum tidur akan meningkatkan metabolisme dan membuat Anda lebih ramping. Itu karena protein dapat membantu membakar kalori lebih cepat saat malam hari.

Makan keju

Jika Anda menghindari makan sebelum tidur, justru bisa menyebabkan kenaikan berat badan. Sebab, jika Anda tidur dengan perut lapar maka akan sulit untuk terpejam. Anda akan bangun karena lapar dan ketika bangun cenderung memilih sarapan yang tinggi karbohidrat.


Karena itu, ada baiknya Anda mengonsumsi sedikit keju sebelum tidur. Keju kaya akan protein dan triptofan.


Bersantai

Jangan buru-buru untuk tidur, bahkan memaksakan diri meski belum merasa ngantuk karena tidak akan membantu Anda untuk tidur cepat. Sebaiknya luangkan waktu untuk santai dan menghibur diri Anda terlebih dahulu baru pergi ke tempat tidur.


Latihan berat

Melakukan beberapa latihan sebelum waktu tidur akan membantu Anda menurunkan berat badan dengan cepat. Anda bisa melakukan beberapa latihan seperti cardio, push up, pull up, dan sebagainya. Latihan-latihan ini akan membantu memangkas lemak tubuh.


Menulis rencana besok

Anda bisa menuliskan rencana apa yang akan dilakukan esok pagi sebelum pergi ke tempat tidur. Ini akan meringankan stres dan membantu Anda tidur lebih baik. Pikiran mengenai pekerjaan akan mendorong pelepasan hormon stres, sehingga bisa membuat Anda gemuk.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya