Hati-hati, Kebiasaan Ini Bisa Merusak Ginjal Anda

Ilustrasi orang yang alami penyakit hati.
Sumber :
  • Pixabay
VIVA.co.id
- Ginjal adalah organ yang menyaring limbah dari tubuh melalui urin. Tugasnya adalah memelihara keseimbangan cairan dan elektrolit yang tepat dalam tubuh. 

Selain itu, ginjal juga mempertahankan zat penting yang datang untuk ekskresi seperti glukosa, sel darah, beberapa vitamin dan mineral.

Namun, jika zat penting diekskresikan dalam urin, itu berarti bahwa ada beberapa masalah dalam ginjal. Berikut beberapa kebiasaan yang dapat merusak ginjal, seperti dilansir laman Boldsky.

Menahan buang air kecil

Ketika tak tahan untuk buang air kecil, Anda harus langsung membuangnya. Karena kalau tidak dikeluarkan, kandung kemih menjadi ada tekanan, hal ini dapat mengakibatkan gagal ginjal.

Tidak cukup tidur

Tidur membantu dalam perbaikan dan regenerasi jaringan ginjal. Orang yang tidak cukup tidur mungkin memiliki efek langsung pada ginjalnya. Penelitian telah menunjukkan bahwa ganguan tidur menyebabkan gagal ginjal.

Pengakuan Sahabat Soal Penyakit Pelawak Eko DJ
Kurang minum air

Waspada Gejala Penyakit Ginjal Kronik
Kebanyakan orang yang tidak cukup minum air, menyebabkan retensi beberapa bahan kimia beracun dalam ginjal yang menyebabkan kerusakan. Oleh karena itu, Anda harus minum banyak air putih untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuh.

Cara Mencegah Gagal Ginjal Sejak Dini
Mengonsumsi terlalu banyak kafein

Kafein hadir dalam minuman ringan dan soda, minuman berenergi, dan kopi. Tekanan darah Anda akan naik karena kafein dan hal ini bisa membahayakan ginjal Anda.

Terlalu banyak alkohol

Racun yang terkandung dalam alkohol tidak hanya merusak hati, tetapi juga ginjal. Hal ini akan meningkatkan beban ginjal dan akan rusak perlahan-lahan. 

Merokok

Merokok telah dikaitkan dengan arthrosclerosis. Penyempitan dan pengerasan pembuluh darah yang mempengaruhi suplai darah ke seluruh organ vital, termasuk ginjal. Menurut penelitian, dua batang rokok sehari cukup untuk melipat gandakan jumlah sel endotel yang hadir dalam darah Anda. Ini adalah sinyal kerusakan arteri.

(mus)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya