Bahaya yang Dihadapi Anak Bila Tidak Diimunisasi

Ilustrasi ibu dan anak
Sumber :
VIVA.co.id
- Memastikan keoptimalan tumbuh kembang anak, adalah kewajiban setiap orangtua. Selain melengkapi gizi dan nutrisi yang baik untuk tumbuh kembangnya, anak juga membutuhkan perlindungan yang bisa menjamin tumbuh kembang dan masa depannya.


Salah satu perlindungan yang dibutuhkan anak adalah vaksinasi. Selain dapat mengoptimalkan sistem kekebalan tubuh anak, melakukan vaksinasi atau imunisasi, ternyata bisa mencegah terjadinya stroke pada si kecil.


Hal ini diungkapkan peneliti dari University of California yang menyatakan, bahwa penyakit stroke dapat terjadi pada anak-anak. "Meski jarang, namun stroke dalam hal ini, Ischemic stroke dapat terjadi pada anak usia dini," ujar dr Heather Fullerton, ketua peneliti.
Dibuka Memerah, IHSG Diprediksi Rebound di Tengah Variatifnya Bursa Asia-Pasifik


52 Perusahaan Berhasil Sabet Penghargaan Investortrust ESG Awards 2024
Dilansir dari Huffington Post, sebanyak 355 anak yang diteliti, 18 persen di antaranya terkena infeksi. "Infeksi inilah yang bisa dicegah dengan melakukan imunisasi pada anak," ujarnya menjelaskan.

Mobil Listrik Impor Dikasih Insentif Kapan Suzuki eVitara Masuk Indonesia?

Gejala stroke pada anak, hampir sama pada orang dewasa, yakni disebabkan berhentinya aliran darah ke otak. Namun menurut Heather, risiko kematiannya lebih besar pada anak-anak. Namun sayangnya, kesadaran orangtua dalam mengetahui pentingnya memberikan imunisasi pada anak masih kurang. Hal ini yang membuat angka penderita bertambah.


Untuk itu, jadilah orangtua aktif yang selalu memastikan kesehatan anak, dengan memberikannya imunisasi lengkap dan tepat. Sesuatu yang dapat mengoptimalkan sistem kekebalan tubuh, serta menjaga kesehatan masa depan bagi anak kesayangan.


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya