Mengolah Makanan Sehat dengan Tepung Pisang
- istock
VIVA.co.id - Anda biasa menggunakan tepung terigu untuk mengolah bahan makanan? Jika mulai bosan dengan rasanya, mungkin berminat menggantinya dengan jenis tepung yang satu ini: tepung pisang.
Ya, dari namanya saja sudah bisa menebak bahwa tepung ini berbahan dasar buah pisang. Bertekstur sama seperti tepung terigu, tepung ini memiliki rasa dan aroma pisang unik dan menarik. Selain itu, khasiat dari tepung ini, dapat berguna untuk Anda yang ingin tetap makan kue enak tapi takut gemuk.
Dikutip dari Dailymail.co.uk, tepung berwarna putih gading ini terbukti bisa membuat Anda kenyang lebih lama, dibanding mengonsumsi tepung biasa. Alasannya, karena tepung ini bisa mempertahankan rasa kenyang dalam perut saat dikonsumsi.
Sebab, dalam tepung manis ini, terkandung pati, salah satu jenis karbohidrat resisten yang bersifat seperti serat dalam tubuh. Hal tersebut membuat tubuh jadi lama mencerna dan membuat kenyang lebih lama. Tepung ini mengandung potassium, magnesium, hingga kandungan vitamin lain yang bermanfaat bagi tubuh.
Hal ini juga dibenarkan oleh Ursula Philpot, ahli diet yang mengajar di Leeds Beckett University. Ia berpendapat bahwa tepung ini memang memiliki manfaat beragam. "Apalagi untuk yang sedang diet, karena kandungan seratnya berlimpah," ujarnya.
Pisang yang dipilih untuk dijadikan tepung juga bukan pisang sembarangan. Karena, kandungan yang paling tepat, secara tekstur dan kebaikannya hanya ada pada pisang hijau yang belum terlalu ranum.
Kandungan gula dalam pisang ini juga baik, karena masih alami. Tepung pisang hijau, ternyata juga bebas dari gluten yang membuatnya jadi semakin aman untuk dikonsumsi.
Karena kebaikan dari tepung ini, menurut Ursula, tekanan darah dan kandungan gula darah otomatis jadi terjaga. Sebab, kandungan dalam tepung ini, bisa membuat kadar gula seimbang, sehingga Anda terhindar dari penyakit kronis seperti diabetes.
Untuk menyajikan tepung ini, perlakukan seperti Anda mengolah tepung gandum, karena tekstur dan kandungannya memang serupa. (art)
Baca juga: