Ini Alasan Mengapa Orang Berkacamata Terlihat Seksi

Ilustrasi wanita cerdas.
Sumber :
  • istock
VIVA.co.id –
Kiat Tampil Cantik dan Seksi dengan Kacamata
Ayo akui saja, orang-orang yang mengenakan kacamata memang kadang terlihat jadi jauh lebih seksi di pandangan kita. Ya, melihat wanita atau pria berkacamata, sesekali akan membuat lawan jenis berfantasi, betapa seksinya dia ketika secara perlahan membuka kacamatanya.

Proses Identifikasi Korban Kebakaran Glodok Plaza Butuh Waktu hingga Dua Pekan

Dikutip dari Desinema, sebenarnya memang ada rahasia, mengapa orang-orang yang berkacamata jadi terlihat lebih hot dari biasanya. Berikut empat alasan mengapa hal itu bisa terjadi:
Kondisi Mobil Jenderal Pensiunan BIN saat Ditemukan di Perairan Marunda

 
Faktor pilihan frame


Gagang kacamata (
frame
) tertentu, terbukti bisa membuat penampilan seorang wanita atau pria jadi lebih seksi ketimbang wujud aslinya. Bentuk bulatan
frame
, ketebalan
frame
, serta warna yang dipilih, bisa mengalihkan perhatian lawan jenis, seolah-olah Anda terlihat jauh lebih menarik, dan dalam beberapa kasus, jadi terlihat lebih menggoda.


Terlihat keren saat disimpan


Buat para pria berkacamata, dalam kondisi siap menghadapi perkelahian, orang berkacamata biasanya akan melipat dulu alat pengelihatan itu, kemudian dengan tenang menyimpannya dengan baik di saku baju. Secara mental hal ini akan membuat lawan Anda berpikir dua kali akibat sifat kalem Anda. Sementara bagi para wanita yang melihatnya, hal ini akan jadi jauh lebih menarik, ketimbang melihat pria yang tak berkacamata siap berkelahi.


Menggigit manis gagang kacamata


Buat wanita berkacamata, Anda sebenarnya bisa membuat jantung para pria copot, saat dengan genitnya melepas kacamata bergagang tipis, lalu secara perlahan, mulai menggigit-gigit ujung
frame
, dengan pose lidah sedikit menjilat. Wah, bisa-bisa lawan jenis yang melihatnya menggelepar tak berdaya melihat Anda melakukannya.


Membuat Anda terlihat lebih pintar


Ini fakta, meski Anda sebenarnya tak terlalu pintar, dijamin begitu memakai kacamata, secara umum orang akan berpikir Anda pintar. Karena selama ini, citra dan wujud orang pintar itu adalah mereka yang berkacamata. Kini tinggal bagaimana cara Anda memanfaatkan
image
ini. Kembali lagi ke faktor di atas, dengan pilihan
frame
yang tepat, Anda bisa terlihat sebagai si pintar yang superseksi. Setuju?


Baca juga:











Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya